Dear Pemudik, Tiket Arus Balik Kereta Api ke Surabaya Tersisa 30 Persen Lho..

Kamis, 05 Mei 2022 15:15 WIB
Reporter :
Zain Ahmad
Pemudik menggunakan jasa angkutan lebaran kereta api di wilayah Daop 8 Surabaya. (Foto: Humas Daop 8/jatimnow.com)

Surabaya - KAI Daop 8 Surabaya menyebut ketersediaan tiket kereta api di wilayahnya untuk arus balik mulai menipis. Peminat tiket terbanyak tercatat mulai 6-8 Mei 2022. Untuk tiket KA ke Surabaya tersisa 30 persen.

"Secara umum tiket kereta arus balik terjual 372.426 tempat duduk atau setara 70 persen. Di mana sepanjang masa angkutan lebaran Idul Fitri 1443 H, Daop 8 Surabaya menyediakan 530.755 tempat duduk. Jadi sementara tinggal 30 persen saja," sebut Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, Kamis (5/5/2022).

Melihat dari data tersebut, artinya ketersediaan tiket kereta api arus balik angkutan lebaran 2022 saat ini masih cukup, meskipun pemesanan terus meningkat.

Baca juga: Arus Balik dan Mudik, 122.958 Orang Naik Bus dari Terminal Seloaji Ponorogo

Luqman mencontohkan untuk perjalanan 6 Mei 2022, jumlah tempat duduk yang tersedia sekitar delapan persen atau 1.933 tempat duduk.

"Kalau untuk keberangkatan 7 Mei 2022, ketersediaan tempat duduk sekitar 1.980 tiket, dan pada 8 Mei 2022 masih terdapat 2.261 tempat duduk atau 9 persen," katanya.

Baca juga: Ratusan Warga Ponorogo Nikmati Bus Sleeper Gratis Balik ke Jakarta

Meskipun 8 Mei menjadi batas akhir libur lebaran, Luqman menyampaikan bahwa masa angkutan lebaran berlaku H-10 - H+10 lebaran, tepatnya mulai 22 April -13 Mei 2022.

\

Selama masa angkutan lebaran, KAI Daop 8 Surabaya mengoperasikan 40 keberangkatan kereta api jarak jauh reguler dan 6 keberangkatan kereta api tambahan per hari.

Baca juga: 5.139 Penumpang Turun di Stasiun Malang pada H+5 Lebaran 2024

"Kapasitas tempat duduk yang disediakan rata-rata 24.125 per hari. Sesuai aturan dari pemerintah, kapasitas yang ditetapkan untuk kereta api jarak jauh yaitu 100 persen," jelasnya.

Diketahui 8 Mei merupakan batas libur lebaran Idul Fitri 2022. Sebab, 9 Mei 2022 sudah aktivitas normal kembali, baik pegawai negeri maupun swasta.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler