Tabrak Pembatas Proyek Box Culvert di Surabaya, Mobilio Terperosok ke Selokan

Jumat, 06 Mei 2022 14:57 WIB
Reporter :
Farizal Tito
Proses evakuasi mobil Honda Mobilio yang terperosok ke selokan di Surabaya (Foto: Info Kedaruratan 112 Surabaya)

Surabaya - Mobil Honda Mobilio terperosok ke dalam selokan yang berada di Jalan Raya Babat Jerawat, Surabaya sekitar pukul 05.46 WIB, Jumat (6/5/2022).

Menurut data yang dihimpun dari info kedaruratan 112 Surabaya, mobil berwarna silver dengan nopol L 1638 PX tersebut dikemudikan Hery Kurniawan, warga Pakal Residence Surabaya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Hanya saja mobil yang terperosok itu ringsek.

Baca juga: Kronologi Mobil Tercebur Sungai di Tuban, Dipicu Banjir dan Kondisi Jalan

Salah satu petugas Command Center 112 Surabaya, Amir menyebutkan bahwa kejadian tersebut yang bermula saat mobil melaju dari arah timur menuju barat dengan kecepatan cukup kencang.

"Dugaannya, sebagai pengemudi tidak menyadari terdapat pembatas jalan proyek box culvert yang belum selesai," jelas Amir.

Baca juga: Mobil Tercebur ke Sungai di Tuban Dievakuasi, Kondisi 2 Penumpangnya Bagaimana?

Peristiwa itu sempat menjadi perhatian para pengguna jalan hingga warga sekitar. Mereka ramai-ramai melihat proses evakuasi mobil menggunakan unit mobil pemadam kebakaran.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler