Kediri - Skuat Persik Kediri mulai komplet setelah hadirnya M Ridwan, penyerang muda yang baru pulang saja menunaikan tugas membela Timnas Indonesia di ajang SEA Games 2021 Vietnam pekan lalu. Macan Putih siap menghadapi laga di kompetisi pra-musim.
M Ridwan sudah mulai bergabung dalam sesi latihan di lapangan ABC Senayan, Jakarta, sejak Senin (30/5/2022). Sementara Adi Satryo, pemain muda Macan Putih lainnya kembali dipanggil Shin Tae-yong untuk melakoni FIFA Match Day melawan Bangladesh.
M Ridwan mengaku telah kembali fit setelah mendapat libur tambahan dari manajemen Persik Kediri usai SEA Games. Dia bertekad untuk membantu Persik Kediri bersaing di Liga 1 musim ini.
Baca juga: Timnas Kalahkan Arab Saudi, Gus Fawait Kian Greget Angkat Derajat Persid Jember
"Saya mendapat tambahan libur 3 hari dan kondisi saya tidak ada masalah. Musim ini secara pribadi saya ingin memperbaiki catatan dari musim sebelumnya, baik menit bermain, gol maupun assist. Tetapi yang terpenting adalah bisa membantu tim Persik Kediri agar bisa meraih peringkat lebih bagus dari musim lalu," kata Ridwan, Senin (30/5/2022).
Terpisah, pelatih Persik Kediri Javier Roca menyebut skuatnya telah komplet. Persik Kediri juga sepertinya telah menutup aktivitas perburuan pemain di bursa transfer.
Baca juga: Ini Ancaman Erick Thohir yang Bikin Timnas Indonesia Menyala
"Dalam kondisi normal, saya pikir skuat kami sudah cukup untuk menghadapi kompetisi nanti. Kami tinggal menunggu Rohit Chand yang akan datang pertengahan minggu ini dan Vava Mario yang masih dalam pemulihan cedera," kata Roca, Selasa (31/5/2022).
Persik Kediri saat ini tengah bersiap menghadapi laga di kompetisi pra-musim yang akan mulai kick off pada 11 Juni hingga 17 Juli. Di Piala Presiden nanti, Macan Putih berada di grup D bersama tuan rumah Arema FC, Persikabo Bogor dan PSM Makassar.
Baca juga: Yura Yunita Meriahkan Timnas Indonesia Vs Arab Saudi
Javier Roca pun mengaku bersyukur timnya dapat bermain di Malang. Laga itu akan berlangsung ramai. Dia pun tak gentar menghadapi sang raja pra-musim Singo Edan. Ini justru akan bermanfaat untuk mereka mengasah kekuatan tim dan memperlihatkan hasil latihan sejak di Kediri hingga Training Center di Jakarta.
"Tentu ada manfaat buat pemain kami karena turnamen nanti dihadiri penonton atau suporter. Ada tekanan itu wajar, tapi bagi saya adalah bagaimana mereka mampu memperlihatkan hasil latihan selama ini, cara mereka memainkan skema taktik strategi yang saya inginkan," tutup Roca.