Surabaya - Motor Honda Beat bernopol L 6325 TR yang hilang dicuri di depan Kantor JNT kawasan Jalan Ir Soekarno (MERR IIC) Surabaya, disebut korban cicilannya baru saja lunas. Atas kejadian ini, korban pun hanya bisa pasrah dan menyerahkan sepenuhnya ke pihak kepolisian.
"Baru lunas itu motornya, Mas. Sekarang ya mau gimana lagi. Hanya bisa sabar dan pasrah saja. Mungkin musibah ini cobaan bagi saya," tutur Ari, pemilik motor kepada jatimnow.com, Jumat (24/6/2022).
Ari mengatakan, bahwa ia baru saja dua bulan bekerja di kantor tersebut. Selama itu, motornya aman-aman saja ketika di parkir depan kantor.
Baca juga: Bandit Curanmor Dibekuk di Sukolilo Surabaya, Polisi Beri Hadiah Timah Panas
"Ya kaget, sedih, campur jadi satu. Karena setiap hari aman, nggak ada sampai kejadian seperti ini. Sampai sore juga aman. Nah ini kejadiannya pagi, masih banyak orang, masya' Allah mas," katanya.
Atas kejadian ini, ia pun berharap agar pelaku yang mencuri motornya bisa segera diamankan, dan motornya bisa kembali.
Baca juga: Maling Motor di Jember Dibekuk Polisi, Beraksi 22 Kali
"Saya serahkan sepenuhnya ke pihak kepolisian. Mudah-mudahan bisa segera ke ungkap. Kalau memang motor saya ini masih rejeki saya, ya mudah-mudahan bisa kembali," tandas pemuda 26 tahun kelahiran Surabaya tersebut.