Aksi Komunitas Trail GJS Gresik Gelar Upacara Bendera di Bukit Hollywood

Rabu, 17 Agu 2022 18:23 WIB
Reporter :
Sahlul Fahmi
Komunitas trail GJS di bukit Hollywood Gresik. (Foto: Tim dokumentasi GJS for jatimnow.com)

Gresik - Hari kemerdekaan menjadi momentum bagi masyarakat untuk mensyukuri nikmat kebebasan, menunjukkan rasa cinta kepada bangsa dan negara, serta memberi hormat kepada para pahlawan.

Didasari rasa tersebut, komunitas motor trail Gresik Golek Jalur Seneng (GJS) menggelar upacara bendera di tengah medan off road di bukit Hollywood, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, Rabu (17/8/2022).

Dalam upacara tersebut komunitas GJS membentuk angka 77 lalu membentangkan bendera raksasa untuk kemudian memberi hormat sambil menyanyikan lagu Indonesia Raya di tengah padang rumput. Untuk menempuh ke area tersebut para crosser harus menempuh jalur tebing yang ekstrem.

Baca juga: Perahu Rombongan Mahasiswa Tenggelam di Perairan Bawean, 1 Korban Meninggal

Ketua GJS Asluchul Alif mengatakan, setiap tahun GJS selalu melakukan upacara bendera. Jika tahun lalu dilaksanakan di luar kota, kali ini di Gresik.

Baca juga: Ini Daftar UKM Binaan SIG yang Sukses Gantikan Sparepart Impor di Semen Gresik

'Bukit Hollywood ini kita dipilih karena jalurnya paling ekstrem di Gresik. Bukit ini juga sudah terkenal hingga ke beberapa daerah tetangga," kata Asluchul Alif.

\

Ketua DPC Gerindra Kabupaten Gresik itu menambahkan kegiatan ini juga untuk meningkatkan rasa nasionalisme para anggota GJS.

Baca juga: 3 Srikandi Freeport Bagi Tips Sukses jadi Kartini Masa Kini

"Semoga darah nasionalisme terus bergelora meski umur sudah tidak muda lagi,” ujarnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Gresik

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler