Ketua PKS Jatim Minta Kader Teladani Semangat Mendidik Kiai Abdul Jalal

Sabtu, 17 Sep 2022 13:48 WIB
Reporter :
Ni'am Kurniawan
Ketua PKS Jatim Irwan Setiawan saat berkunjung ke Ponpes Nurul Qodim, Probolinggo.(Foto: PKS Jatim/jatimnow.com)

Probolinggo - Ketua PKS Jatim Irwan Setiawan mengajak para kadernya untuk sowan sekaligus menjenguk KH Abdul Jalan, kiai sepuh Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Qadim, Probolinggo. Kedatangan rombongan PKS Jatim disambut KH Mawardi, salah satu pengasuh ponpes tersebut. Di hadapan KH Mawardi, Irwan meminta kepada para kadernya untuk meneladani sosok Kiai Abdul Jalal.

Ya, sosok Kiai Abdul Jalal memang dikenal sebagai tokoh kharismatik di Jawa Timur. Dedikasinya di bidang pendidikan memang tak diragukan. Terbukti dari total santri yang bermukim di pondok saat ini mencapai 3.000 orang, dan 500 yang aktif menimba ilmu dari lingkungan sekitar.

"Semangat berjuangnya patut diacungi jempol. Anggota PKS harus meneladani semangatnya. Tak pernah mengeluh, berjuang siang malam untuk membentuk generasi bangsa Indonesia," kata Irwan, Sabtu (17/9/2022).

Baca juga: PKS Optimistis Nomor 2 di Pilgub Jatim Simbol Kemenangan

Menurut Irwan, keteladan tersebut bisa menjadi salah satu pedoman para kader PKS untuk mewujudkan visi dan misi PKS sebagai partai rahmatan lil alamin yang terdepan melayani rakyat. Saat ini kondisi Kiai Abdul Jalal juga telah berangsur membaik. Meski demikian, tampak aktifitas pesantren masih berjalan dengan normal melalui tugas-tugas yang diberikan pada pengasuh-pengasuh lainnya.

Baca juga: Komitmen Khofifah-Emil di Hadapan Kader PKS se-Jatim

"Padahal kondisi beliau masih sakit. Namun semangatnya itu membuat kami salut. Hari ini, saya diminta bertemu dengan Kiai Mutawakkil menyerahkan surat. Jika beliau sehat, pasti beliau sendiri yang berangkat. Kiai juga berencana bertemu dengan temen-temen PKS, namun belum sempat. Sudah disampaikan ke saya. Trus keburu sakit. Alhamdulillah temen-temen PKS yang kemari," tandas Irwan.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler