Ratusan Pelajar Sambut Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya

Selasa, 04 Okt 2022 13:16 WIB
Reporter :
Adyad Ammy Iffansah
Prosesi penyerahan bendera Pataka Jer Basuki Mawa Beya dari Kabupaten Tuban ke Lamongan.(Foto : Adyad Ammy Iffansah/jatimnow.com)

jatimnow.com - Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya tiba di Pendopo Lokantantra, Kabupaten Lamongan, Selasa (4/10/2022) siang. Rombongan kirab datang dari Pendopo Kridhomanunggal, Tuban, dan akan melanjutkan kirab menuju Pendopo Agung, Jombang.

Acara berlangsung singkat. Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menerima secara langsung bendera Pataka Jer Basuki Mawa Beya dan kemudian dilepas untuk menuju Kabupaten Jombang. Dikawal 10 personel dari unsur Satpol PP, PMK dan Linmas, kirab melintas Jalan Raya Mantup, Sambeng, Jalan Raya Ngimbang dan menuju Pendopo Agung Pemkab Jombang.

Kirab ini merupakan bagian dari HUT ke-77 Jawa Timur. Setibanya di Lamongan, rombongan disambut ratusan pelajar dan marching band.

Baca juga: Kirap Judang dan Gunungan Meriahkan Perayaan Kadisah di Krejengan Probolinggo

"Kirab menunjukkan semangat bahwa Lamongan secara otonomi daerah, bagian Jawa Timur dan provinsi adalah perwakilan pemerintah pusat," kata pria yang akrab di sapa Yes itu, Selasa (4/10/2022).

Baca juga: Sumenep Gelar Prosesi Arya Wiraraja, Catat Lokasi dan Waktunya

Kirab pataka, juga sebagai wujud semangat persatuan dan membangun kebersamaan antar kabupaten/kota termasuk di provinsi.

\

"Kami tetap menyatukan diri sebagai NKRI. Mari semangat terus kami kukuhkan,” ujar Pak Yes.

Baca juga: Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya Singgah di Kota Pasuruan

Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya dilaksanakan di 39 etape di kabupaten/kota se-Jawa Timur. Kabupaten Lamongan berada di etape 31. Etape terakhir di Kabupaten Bangkalan dan akan kembali ke Kantor Pemerintah Provinsi Jawa Timur di Surabaya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Lamongan

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler