Pengiriman 5000 Bahan Detonator Bom Ikan Digagalkan Ditpolairud Polda Jatim

Kamis, 10 Nov 2022 17:30 WIB
Reporter :
Zain Ahmad
Bahan detonator bom ikan diamankan Ditpolairud Polda Jatim (Foto: Tangkapan layar video amatir yang beredar)

jatimnow.com - Ditpolairud Polda Jatim menggagalkan pengiriman 5000 bahan detonator bom ikan di Pelabuhan Jangkar, Perairan Situbondo. Dua pelaku yang terlibat dalam pengiriman diamankan.

"Benar, ada temuan bahan detonator bom ikan. Ini jelas bahannya ya. Ditemukan di wilayah Perairan Situbondo kemarin sekitar pukul 16.00 WIB di Pelabuhan Jangkar. Sekarang masih proses pemeriksaan. Jumlahnya kurang lebih 5000 buah," terang Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto, Kamis (10/11/2022).

Menurut Dirmanto, pengungkapan ini merupakan keberhasilan Tim Ditpolairud Polda Jatim dalam rangka penegakan hukum di perairan.

Baca juga: Video: Pembuat Bom Ikan di Banyuwangi Dibekuk

"Karena menggunakan bom ikan itu kan merusak terumbu karang, juga merusak lingkungan di perairan. Ini sangat dilarang. Kita harus basmi itu. Kita komitmen membasmi terkiat tindak pidana di perairan," bebernya.

Dirmanto masih belum menjelaskan identitas pelaku. Namun katanya, tujuan pengiriman bahan detonator bom ikan itu ke wilayah Situbondo, Probolinggo. Juga dijual ke daerah Sulawesi Selatan dan Kalimantan.

Baca juga: Polisi: Penggagalan Pengiriman Detonator di Banyuwangi itu Sudah Lama

"Sekali lagi itu bom ikan ya. Jadi bahan detonator bom ikan. Dan tidak ada kaitannya dengan G20," tegas Dirmanto.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler