jatimnow.com - Ratusan calon penumpang Kapal Motor (KM) Sabuk Nusantara tujuan Kepulauan Sapeken dan Kalianget, Sampang, Madura terlantar di terminal pelabuhan Tanjungwangi, Banyuwangi, Minggu (5/8/2018).
Bahkan, sebagian dari mereka mengaku talah 6 hari menunggu keberangkatan kapal di pelabuhan tersebut.
Salah seorang penumpang menduga hal ini disebabkan oleh cuaca buruk yang terjadi di kawasan perairan Selat Bali. Akibatnya KM Sabuk Nusantara 115 dan 46 tujuan Sapeken-Sampang-Masalembo tidak dapat berlayar.
"Kapalnya katanya gak apa-apa cuma cuacanya gak bagus. Biasanya cuma satu hari saya nunggu, ini kok sampai 5 hari," ujar Abdul Manan (43) asal Sapeken di terminal pelabuhan Tanjungwangi, Minggu (5/8/2018).
"Seharusnya pihak Syahbandar kesini, ngomong sama penumpang," keluhnya.
Dua hari yang lalu, kata Manan, ada petugas Syahbandar yang ke kantor. Namun, belum dapat memberikan kepastian kapan waktu pemberangkatan mereka.
"Cuma kalau ada (petugas) yang datang gak menentu ngomongnya, misalnya hari Sabtu berangkat, gak ada kepastian dari pihak Syahbandar," ungkapnya.
Sementara itu penumpang lainnya, Muhayan (53) mengaku telah 2 hari berada di terminal pelabuhan Tanjungwangi. Bahkan salah satu anaknya yang bernama Siti Muzayanah (7) mengalami demam.
Dia menduga, yang menyebabkan anaknya sakit itu sebab tidurnya hanya beralaskan sarung.
"Mau dibawa ke rumah sakit tapi gak ada uangnya pak," cetus Muhayan yang saat itu bersama istri dan satu anaknya lagi yang masih balita.
Sementara itu, hingga saat ini pihak Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tanjungwangi belum dapat dikonfirmasi. Saat dihubungi via seluler salah seorang petugas mengatakan akan melakukan koordinasi terlebih dahulu.
Dari pantauan jatimnow.com, beberapa penumpang lainnya, terlihat menggunakan alat masak listrik untuk kebutuhan makan sehari-hari.
Reporter: Hafiluddin Ahmad
Editor: Arif Ardianto
Cuaca Buruk, Ratusan Penumpang Terlantar di Pelabuhan Tanjungwangi
Minggu, 05 Agu 2018 13:04 WIB
Reporter :
jatimnow.com
jatimnow.com
Berita Banyuwangi
5 Fakta Bocah 7 Tahun di Banyuwangi Ditemukan Tewas, Diduga Diperkosa
ASMOPSS ke-14 Digelar di Banyuwangi, Diikuti 136 Peserta
Bazar Kuliner Kampoeng Cungking Banyuwangi Angkat Hidangan Tradisional
1,2 Juta Penumpang Dipredikasi Melintas di Pelabuhan Ketapang saat Nataru
Kemenpar Dorong Penerbangan Rute China - Banyuwangi
Berita Terbaru
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
Viral Video Berkas C Plano Spesimen Dibakar, KPU Bangkalan Panggil Pelaku
Bank Jatim Salurkan CSR Perbaikan Gor Sultan Abdul Kadirun Bangkalan
Relawan Cantiq Konvoi di Surabaya, Kampanyekan Luluk-Lukman di Pilgub Jatim 2024
Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
#2
Laskar Kamil, Bantahan Ketua KPU Sidoarjo, Dana BOS SMK 2 PGRI Ponorogo
#3
Ibu asal Jember Melahirkan di Area Perkebunan, Tak Kuat Menuju Rumah Bidan
#4
Malam Ini Debat Publik Terakhir Pilkada Tulungagung
#5