jatimnow.com - PT. Pos Indonesia membuat kebijakan menggratiskan segala pengiriman donasi yang ditujukan untuk korban bencana gempa Lombok.
Kebijakan ini mulai diberlakukan kemarin, Rabu 8 agustus 2018. Kebijakan pengiriman bantuan gratis ini berlaku di seluruh Indonesia.
"Jadi memang benar PT. Pos Indonesia Menggratiskan segala bentuk pengiriman bantuan bagi warga korban gempa di Lombok, NTB. Ini menjadi kebijakan PT Pos Indonesia sebagai wujud kepedulian atas korban gempa," kata Kepala Kantor Pos Blitar, Ayutani Paramitha, Kamis (09/08/2018).
Ia menjelaskan, pengiriman bebas ongkos kirim ini hanya berlaku untuk bantuan atau donasi berupa barang seperti pakaian dan selimut.
Program ini akan ditutup pada tanggal 31 Agustus 2018 mendatang.
Bagi masyarakat yang ingin mengirimkan donasinya, bisa ditujukan ke Kantor Pos Mataram 83000 atau ke Posko bencana sesuai alamat yang dituju. Pengiriman ini dibatasi dengan berat maksimal 20 kilogram per paket.
"Dibatasi 20 kilogram per koli. Jadi kalau ada masyarakat maupun organisasi yang ingin mengirimkan bantuan bisa sebanyak-banyaknya. Misalnya ada tujuh paket, per Paketnya itu berat maksimal 20 kg," kata dia.
Ayu menambahkan, pengiriman barang ke Lombok akan dilakukan di akhir Agustus ketika barang donasi sudah terkumpul.
"Nanti akan langsung kita droping kesana kalau sudah terkumpul. Kita akan kirim menggunakan program pengiriman paket kilat milik PT. Pos Indonesia," pungkasnya.
Reporter: CF Glorian
Editor: Arif Ardianto
PT Pos Gratiskan Biaya Pengiriman Paket Bantuan Korban Gempa Lombok
Kamis, 09 Agu 2018 16:35 WIB
Reporter :
CF Glorian
CF Glorian
Berita Blitar
KPU Kabupaten Blitar Batalkan Debat Publik Ketiga, Ini Alasannya
Bawaslu Blitar Temukan Pelanggaran KPU dalam Debat Publik Kedua
Terkendala Sponsor, PSBI Blitar Terancam Absen di Liga 4 Musim Ini
KPU Kabupaten Blitar Langgar Administrasi Pemilihan, Ini Perkaranya
Misteri Penyebab Lubang di Dasar Sungai Kaliasat Blitar Terungkap
Berita Terbaru
Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Jalan Kunti Surabaya, 25 Orang Ditangkap
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
Viral Video Berkas C Plano Spesimen Dibakar, KPU Bangkalan Panggil Pelaku
Bank Jatim Salurkan CSR Perbaikan Gor Sultan Abdul Kadirun Bangkalan
Relawan Cantiq Konvoi di Surabaya, Kampanyekan Luluk-Lukman di Pilgub Jatim 2024
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
#2
Laskar Kamil, Bantahan Ketua KPU Sidoarjo, Dana BOS SMK 2 PGRI Ponorogo
#3
Ibu asal Jember Melahirkan di Area Perkebunan, Tak Kuat Menuju Rumah Bidan
#4
Malam Ini Debat Publik Terakhir Pilkada Tulungagung
#5