3 Aksi Pencurian di Kediri Terekam CCTV, Gasak Amplifier hingga Kotak Amal

Sabtu, 18 Feb 2023 13:14 WIB
Reporter :
Yanuar Dedy
Tangkapan layar pencurian di musala Assalam Kecamatan Papar. (Foto: Instagram @infokediriraya)

jatimnow.com - Tiga aksi pencurian di Kediri terekam kamera pengawas CCTV. Dua peristiwa terjadi di Kecamatan Ngasem, satu lainnya terjadi di sebuah masjid di Maduretno, Kecamatan Papar Kabupaten Kediri.

Rekaman yang memperlihatkan aksi-aksi pencurian ini dibagikan oleh akun Instagram @infokediriraya. Ada tiga peristiwa yang diunggah oleh akun tersebut. Video terakhir yang diunggah satu jam lalu, merekam aksi dua orang pencuri di musala Assalam Dusun Slambur Kidul, Desa Maduretno, Kecamatan Papar, Kabupaten Kediri.

Dalam video itu disebut, setelah gagal bobol kotak amal, dua orang diduga maling ganti mengambil amplifier. Mereka mengenakan penutup kepala dari sarung. Kejadiannya, pada Kamis (16/2/2023) malam antara jam 23.00 hingga Jumat (17/2/2023) dini hari.

Baca juga: Ditinggal Salat Subuh, 2 Motor Jemaah di Sampang Hilang

Peristiwa lainnya adalah, pencurian motor merk Honda Scoopy warna merah di halaman rumah warga di Karangrejo, Kecamatan Ngasem. Aksi oleh dua pria itu terjadi pada Kamis (16/2/2023) tengah malam.

Dalam video itu mereka sempat mencoba untuk menggondol dua motor sekaligus namun gagal. Akhirnya mereka hanya membawa satu motor dengan kunci T.

Baca juga: Maling Bra Gentayangan di Desa Tugurejo Ponorogo, Warga Resah

Aksi terakhir juga terjadi di Kweden Karangrejo, Kecamatan Ngasem. Dalam video yang diunggah kemarin itu disebut peristiwa terjadi pada Senin (12/2/2023).

\

Dalam video itu terlihat, seorang pria mengenakan helm langsung menggasak kotak amal kecil di atas etalase sebuah toko. Dia kemudian kabur menggunakan motor merk Honda Beat warna putih.

Kapolsek Ngasem Iptu Dian Purwandi, dikonfirmasi soal ini mengatakan, sampai saat ini belum ada laporan polisi terkait dua pencurian di wilayahnya tersebut. Namun pihaknya akan mengecek lokasi dalam video yang viral tersebut.

Baca juga: Emak-emak di Bangkalan Gagalkan Pencurian Motor, Pelaku Kabur Naik Mobil

"Untuk sementara belum laporan, nantu biar dicek TKP-nya,” kata Iptu Dian, melalui pesan singkat, Sabtu (18/2/2023).

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kediri

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler