Menjelang Idul Adha, Harga Hewan Kurban Merangkak Naik  

Selasa, 14 Agu 2018 15:43 WIB
Reporter :
CF Glorian
Hewan Kurban yang dipajang di Pasar Dimoro, Kota Blitar/Foto: Cf Glorian

 

jatimnow.com - Menjelang Hari Raya Idul Adha, harga hewan kurban seperti kambing dan sapi yang dijual di Pasar Dimoro, Kota Blitar mengalami lonjakan harga yang cukup signifikan. Harga sapi rata-rata melonjak hingga Rp 1 juta.

Saat ini, harga sapi bertengger di harga Rp 23 juta per ekor. Diperkirakan harga ini akan terus meningkat seiring Idul Adha yang semakin dekat.

Baca juga: Sembelih Seribu Hewan Kurban, PKB Jatim: Spirit Multikonteks Idul Adha

Kenaikan ini juga imbas dari jumlah permintaan hewan kurban yang terus meningkat.

"Biasanya hanya satu atau dua ekor yang bisa terjual. Kalau sekarang, tiga atau empat ekor sehari terjual, malah kadang lima ekor," kata Sumarlin, salah satu pedagang hewan kurban, Selasa (14/08/2018). 

Hal yang sama juga dirasakan para penjual kambing. Mendekati Hari Raya Idul Kurban ini, harga kambing jantan naik pada kisaran Rp 700 ribu per ekornya.

Baca juga: Polresta Sidoarjo Salurkan Hewan Kurban 21 Sapi dan 55 Kambing

Saat ini, harga kambing jantan di Pasar Dimoro, Kota Blitar mencapai Rp 2,2 - 2,5 juta per ekornya. Harga itu juga diperkirakan akan terus mengalami kenaikan hingga Idul Adha tiba.

\

Dari penuturan para pedagang, baik sapi maupun kambing yang dijual di Pasar Hewan Terpadu Dimoro, dipasok dari para peternak lokal. 

"Sehari paling jual empat atau lima ekor, tapi sekarang paling ndak sepuluh ekor kambing bisa terjual," kata Zaini.

Baca juga: Idul Adha 1445 H, Pemkab Banyuwangi Salurkan 60 Hewan Kurban

 

Reporter: Cf Glorian 

Editor: Arif Ardianto

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Blitar

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler