Pelindo Peti Kemas Perluas Wilayah Operasional Perusahaan

Senin, 15 Mei 2023 11:17 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Kegiatan Bongkar Muat di Dermaga Terminal Petikemas Semarang. (Foto-foto: Pelindo for jatimnow.com)

jatimnow.com - Subholding Pelindo Terminal Petikemas direncanakan akan menerima serah operasi lima terminal peti kemas dari PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo.

Lima terminal peti kemas tersebut berlokasi di Pelabuhan Pangkal Balam, Pelabuhan Bagendang, Pelabuhan Bumiharjo, Pelabuhan Ternate dan Pelabuhan Merauke. Menurut rencana, serah operasi terminal peti kemas akan berlangsung secara bertahap mulai semester 2 hingga akhir tahun 2023.

Corporate Secretary PT Pelindo Terminal Petikemas Widyaswendra mengatakan serah operasi terminal peti kemas merupakan bagian dari rencana strategis perusahaan pasca merger Pelindo.

Baca juga: Jajaran Baru Direksi PT Pelindo Terminal Petikemas

Setelah merger Pelindo, pengelolaan bisnis peti kemas dilakukan oleh Subholding Pelindo Terminal Petikemas. Sejak tahun 2022 lalu, PT Pelindo Terminal Petikemas telah menerima serah operasi 15 terminal peti kemas dan inbreng saham 7 anak perusahaan dari Pelindo.

"Serah operasi ini dalam rangka mendukung program transformasi dan standardisasi terminal peti kemas yang mana nantinya seluruh terminal yang kami kelola akan memiliki standar yang sama sesuai dengan kelas pelabuhan,” kata Widyaswendra, Senin (15/5/2023).

Ketua Dewan Pengurus Pusat Indonesian National Shipowners’ Association (DPP INSA) Carmelita Hartoto mengatakan pengoperasian terminal peti kemas oleh PT Pelindo Terminal Petikemas diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pengguna jasa. Diantaranya sentralisasi penentuan tarif, adanya kesamaan layanan, jaminan kualitas pelayanan, dan kinerja operasional yang lebih baik.

Lapangan Penumpukan Terminal Petikemas Semarang

Baca juga: Pelindo Petikemas Hijaukan Area Pelabuhan

"Sebagai pengguna jasa kami berharap memperoleh pelayanan yang cepat dan baik, memangkas port stay, lebih cepat kapal berlayar lebih cepat pula kembali, arus peti kemas juga pasti akan meningkat," katanya.

\

Lebih lanjut, pembenahan fasilitas terminal dan peningkatan kualitas pekerja perlu diperhatikan. Hal ini untuk menghindari ketimpangan antara satu terminal dengan terminal yang lainnya.

Pengamat maritim dari Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya (ITS) Saut Gurning menyambut baik pengoperasian terminal peti kemas dalam satu entitas subholding PT Pelindo Terminal Petikemas.

Baca juga: Mengintip Pelayanan Direct Service Baru TCS Tujuan India di Terminal Teluk Lamong

Hal itu akan mempermudah proses perencanaan dan koordinasi sehingga setiap terminal memiliki keseragaman. Standardisasi dan kesamaan proses bisnis menjadi satu perhatian yang harus segera diselesaikan oleh perseroan.

"Kinerja operasional juga perlu ditingkatkan, agar waktu kapal di terminal lebih cepat atau dipangkas, sehingga tujuan menekan biaya dan meningkatkan kinerja logistik dapat tercapai," terangnya.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler