jatimnow.com - Pedagang hewan kurban di Malang ini memberikan potongan khusus bagi pembeli yang hafal Alquran.
Penjual hewan kurban di Jalan Terusan Danau Sentani, Kota Malang ini menjanjikan sejumlah potongan harga kepada pembeli yang mampu menghafal Alquran beberapa jus.
Penjual hewan kurban, M. Taufik mengatakan promo ini sebagai motivasi masyarakat supaya berminat dsn mau menghafal Alquran serta mengamalkannya.
"Sebagai motivasi kita untuk menghafal Alquran. Sudah sejak idul adha tahun lalu kita berikan promo itu," ujarnya ditemui jatimnow.com, Selasa siang (21/8/2018).
Menurutnya, bagi calon pembeli yang mampu menghafal Alquran 30 juz dirinya menjual kambing kurban dengan harga pokok dari para petani tanpa mengambil laba sama sekali.
"Kalau mereka yang hafal 15 jus akan gratis biaya operasional, rumput, ongkos kirim, dan perawatan kambing lainnya. Lalu yang hafal 5 jus gratis ongkos kirim kambing," terangnya.
Ia menambahkan hingga Selasa ini belum ada pembelinya yang mampu menghafal Alquran.
"Belum ada yang hafal kemarin ada yang saya tes juga belum berhasil. Mudah - mudahan saja masih ada," lanjutnya.
Taufik menambahkan, dirinya menyediakan setidaknya 130 hingga 150 ekor kambing kurban di setiap idul adha. Dari jumlah tersebut hingga Selasa 21 Agustus 2018 pukul 14.00 Wib sudah laku 111 ekor.
"Per ekornya dibanderol bervariasi mulai Rp 1.750.000 hingga Rp 4 juta," pungkasnya.
Reporter : Avirista Midaada
Editor: Arif Ardianto
Pedagang Hewan Kurban di Malang Beri Diskon Khusus Bagi Hafiz Alquran
Selasa, 21 Agu 2018 17:30 WIB
Reporter :
jatimnow.com
jatimnow.com
Berita Malang
Arema FC Akhiri Kutukan Lawan Persik Kediri, 2 Gol Dramatis di Menit Akhir
Persik Kediri Doa Bersama Gate 13 Stadion Kanjuruhan Malang Jelang Lawan Arema FC
Tebing 35 Meter Jalur Wisata Bromo Via Malang Longsor
Usai Ditetapkan Sebagai Tersangka, Yai Mim Mengaku Sebagai Pasien RSJ Malang
Kota Batu Catat Peningkatan Tertinggi Trafik Akses Digital Indosat Selama Libur Nataru
Berita Terbaru
GABSI Kabupaten Kediri Matangkan Persiapan Atlet Bridge Menuju Porprov 2027
Profil AKBP Ramadhan Nasution, Kapolres Gresik Baru Gantikan AKBP Rovan Richard
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
Tok! MA Hukum CNN Indonesia Bayar Setengah Miliar ke Karyawan
Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#2
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#3
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#4
Khofifah Bahas Realisasi SRRL Surabaya - Sidoarjo dengan Jerman
#5