jatimnow.com - Saat pergantian musim, Bunga Tabebuya di sepanjang pinggir jalan protokol Surabaya bermekaran.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Surabaya Agus Hebi Djuniantoro, mengatakan bunga yang berasal dari Brazil itu tak hanya menambah estetika kota, Namun juga sebagai pertanda pergantian musim.
Hebi menuturkan bahwa Bunga Tabebuya akan mekar dua kali dalam setahun. Saat pergantian musim kemarau ke musim hujan dan pergantian musim hujan ke musim kemarau.
Baca juga: Menikmati Bunga Tabebuya Bermekaran di Malang
"Dari tahun ke tahun, ketika Tebebuya itu mekar selalu saya amati. Biasanya mekar ketika pergantian musim, dari penghujan ke musim kemarau. Begitupun sebaliknya," kata Hebi Selasa (25/7/2023).
Bunga Tabebuya yang ada di berbagai jalan protokol di Surabaya itu memiliki 5 jenis warna. Mulai dari warna putih, pink, ungu, kuning, dan merah. Saat ini Bunga Tabebuya yang di tanam totalnya ada 16.741 dan tersebar di berbagai wilayah Surabaya.
Baca juga: FOTO: Keindahan Tabebuya Bermekaran di Surabaya
"Ada beberapa Tabebuya yang sekarang sedang mekar, warna putih, pink, merah, kuning,” terangnya.
Bunga Tabebuya yang tersebar di Surabaya paling banyak berada di kawasan Jalan Ahmad Yani, Jalan Arif Rahman Hakim, Jalan Kertajaya Indah, Jalan Dharmahusada Indah, Jalan Dharmahusada, Jalan Ambengan, Gelora Bung Tomo (GBT) Jakan Mayjend Sungkono, Jalan Wiyung, Jalan Ngagel Jaya Selatan, dan Jalan HR Muhammad.
Baca juga: 5 Berita Trending Pekan Ini: Nomor 1 Out of The Box
Pemkot Surabaya akan merencanakan penambahan bibit pohon Bunga Tabebuya di beberapa kawasan jalan pada tahun 2023. Beberapa bibit pohon Tabebuya sudah dilakukan penanaman, namun jumlahnya belum dilakukan pembaruan.
"Jadi 16.741 itu data yang telah kita update pada tahun 2022 akhir, yang baru kita tanam ini masih belum update,” sampainya.