Sikap PKS Abu-abu: Tetap Usung Anies, Belum Setuju Muhaimin Bacawapres

Sabtu, 02 Sep 2023 17:37 WIB
Reporter :
Haryo Agus
Presiden PKS Akhmad Syaikhu. (Tangkapan layar siaran langsung)

jatimnow - Tidak hadir dalam Deklarasi Anies-Muhaimin, sempat menimbulkan pertanyaan sejumlah pihak terkait sikap politik PKS terhadap deklarasi tersebut.

Bersamaan dengan Deklarasi Anies-Muhaimin di Hotel Majapahit Surabaya, Sabtu (2/9/2023), Presiden PKS Akhmad Syaikhu mengeluarkan pernyatan sikap.

"Melalui musyarawah Majelis Syuro ke-8, PKS telah memutuskan Anies Baswedan sebagai bacapres yang diusung PKS, sementara nama bacawapres Muhaimin Iskandar, akan diusulkan untuk dibahas dalam majelis syuro PKS," ucap Akhmad Syaikhu.

Baca juga: Masyarakat Tepi Hutan Bojonegoro Yakin Prabowo-Gibran Menang 1 Putaran

Baca juga: Relawan Santri Nderek Kiai Bojonegoro Optimis Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran

Sementara terkait sikap Partai Demokrat yang menolak bacawapres Muhaimin dan keluar dari Koalisi Perubahan, pihaknya menyatakan menghormati sikap tersebut.

\

Namun di sisi lain, pihaknya juga menyatakan masih berharap Partai Demokrat tetap berada dalam Koalisi untuk mendukung bacapres Anies Baswedan.

Baca juga: Laskar Santri Dukung Amin, Lirboyo: Sudah Saatnya Umat Islam Bersatu

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler