Gus Miftah Siap jadi Juru Kampanye Khofifah di Pilgub Jatim 2024

Kamis, 07 Des 2023 15:15 WIB
Reporter :
Ni'am Kurniawan
Ketum Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa di hadapan para anggota Muslimat NU di Jatim Expo, Surabaya. (Foto: Ni'am Kurniawan/jatimnow.com)

jatimnow.com - Ketum Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa menegaskan akan maju kembali di Pilgub Jatim 2024. Hal itu ia sampaikan di hadapan para anggota Muslimat NU di Jatim Expo, Surabaya, Kamis (7/12/2023).

Menanggapi hal itu, Gus Miftah yang juga hadir menyambut baik. Bahkan, Gus Miftah menegaskan jika dirinya siap menjadi Juru Kampanye (Jurkam) Khofifah. Bila perlu keliling Jawa Timur.

"Waktu itu saya bilang, jika Bu Khofifah tidak jadi cawapres, dan maju di Pilgub Jatim, saya akan bantu Bu Khofifah keliling Jawa Timur untuk mengkampanyekan Bu Khofifah. Itu janji saya waktu itu,” kata Gus Miftah.

Baca juga: Khofifah-Emil Komitmen Bangun Jatim jadi Gerbang Baru Nusantara

Namun untuk pasangan Khofifah, Pengasuh Pondok Pesantren Ora Aji, Sleman, Jogjakarta itu mengatakan jika hal itu ia kembalikan pada Mantan Mensos RI itu.

"Rekom PAN yang diberikan Bu Khofifah tidak menyebut siapa wakilnya. PAN memberikan kebebasan siapa yang bakal menjadi cawagubnya Bu Khofifah,” katanya.

Baca juga: Pilgub Jatim 2024, Melati Putih se-Jatim Solid Menangkan Khofifah-Emil

Selain Gus Miftah yang siap menjadi Jurkam Khofifah, Rekom PAN sebelumnya juga semakin menguatkan niat Khofifah kembali menjadi orang nomor satu di Jatim. Rekom yang diserahkan di Hotel Sheraton Surabaya itu bahkan diberikan langsung oleh Ketum PAN Zulkifli Hasan.

\

"Calon gubernur Jawa Timur mendatang sudah saya bawa rekomendasinya, yaitu Ibu Khofifah," Kata Zulkifli Hasan.

Baca juga: Konsolidasi Menangkan Khofifah-Emil, PPP Jatim Minta Kader Fokus Tidak Terlena

Dukungan yang sama juga diungkapkan, Pengasuh Ponpes Amanatul Ummah, Mojokerto, Kiai Asep Saifuddin Chalim. Kiai Asep menyebut Khofifah memang layak maju kembali di Pilgub dengan didampingi Emil Elestianto Dardak yang kini menjadi wakilnya.

"Kinerja Khofifah-Emil jelas baik, bagaimana kepuasan warga Jawa Timur 85 persen. Kan luar biasa barangkali kepuasan gubernur tertinggi di Indonesia. Layak dilanjutkan (Khofifah-Emil), jelas," kata Kiai Asep di Surabaya, Selasa (5/12/2023).

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler