jatimnow.com - Dinas Pertanian Kabupaten Tulungagung mengembangkan metode refugia atau menanam bunga di sekitar tanaman padi, untuk mengendalikan serangan hama wereng.
Selama ini hama wereng menjadi salah satu momok petani, terutama menjelang memasuki musim panen. Hama yang menyerang bagian bawah batang padi ini sering menyerang menjelang panen. Akibatnya hasil panen petani menurun hingga 50 persen.
Koordinator Pengendalian Organisme Pengganggu Tanaman (POPT) Dinas Pertanian Tulungagung, Gatot Rahayu menjelaskan, refugia merupakan salah satu metode mengendalikan hama wereng secara alami.
"Selain bisa mengendalikan hama wereng metode ini juga mendukung keseimbangan lingkungan," ujarnya.
Refugia merupakan tanaman yang berfungsi sebagai micro habitat bagi serangga musuh alami dan penarik hama tanaman. Tanaman yang termasuk refugia memiliki bunga. Misalnya jengger ayam, tapak dara, bunga matahari, kenikir, dan bunga kertas.
Bunga pada tanaman refugia, menghasilkan nectar atau madu. Bau nectar itu menarik serangga, musuh alami maupun serangga hama tanaman. Serangga akan memakan hama pada saat berkompetisi mendapatkan nectar.
"Tanaman ini menarik serangga predator seperti tawon dan capung untuk berada di sekitar sawah dan memangsa hama wereng," jelasnya.
Penggunaan metode ini cukup sederhana, petani disarankan menanam beberapa jenis tumbuhan yang mempunyai warna bunga cerah di pematang sawah, atau di pinggir jalan.
Mereka juga bisa menanam di sela sela tanaman padi yang tumbuh. Dengan metode ini diyakini hama wereng akan musnah hingga 90 persen.
"Dengan metode dan penanaman yang benar hama wereng bisa dikendalikan dan petani tidak perlu khawatir," imbuhnya.
Supriyono, salah seorang petani di Desa Ngranti Kecamatan Boyolangu Tulungagung mengaku sangat terbantu dengan metode ini.
Petani tidak perlu mengeluarkan biaya ekstra untuk melakukan penyemprotan. Selain itu hasil panen padi juga meningkat hingga 10 persen dibandingkan sebelum menggunakan metode regugia ini.
"Yang jelas sangat terbantu dan terbukti bisa mengendalikan hama wereng," pungkasnya.
Reporter : Wanda R Putri
Editor: Arif Ardianto
Menangkal Serangan Hama dengan Tanaman Bunga
Selasa, 04 Sep 2018 11:55 WIB
Reporter :
jatimnow.com
jatimnow.com
Berita Tulungagung
Video: Kehilangan Handphone saat Berebut Tumpeng Hari Jadi Tulungagung
Plengsengan Penahan Jalan di Tulungagung Ambrol, Baru Setahun Dibangun
Kakak Adik asal Kuningan Tertangkap Curi Pikap di Tulungagung, Beraksi 18 Kali
Bawaslu Tulungagung Tingkatkan Status Kasus Dugaan Pelanggaran Netralitas Kades
Perampokan Minimarket di Tulungagung Terungkap, Ini Faktanya
Berita Terbaru
Laskar Kamil, Bantahan Ketua KPU Sidoarjo, Dana BOS SMK 2 PGRI Ponorogo
Komitmen Mas Dhito Wujudkan Kemandirian dan Cegah Bullying Anak Disabilitas di Kediri
Duduk Perkara Pengeroyokan Saksi Paslon Jimad Sakteh di Sampang
Prakiraan Cuaca Surabaya Jumat 22 November: 12 Wilayah Diguyur Hujan
Reses Ketua DPRD Jatim, Kader KSH Surabaya Sambat Gaji Kurang
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Laskar Kamil Gelar Deklarasi Pemenangan Khofifah - Emil di Pasuruan
#2
Didemo Ratusan Massa, Ketua KPU Sidoarjo Bantah Tuduhan Konsumsi Miras
#3
Kasus Dana BOS SMK 2 PGRI: Kejari Ponorogo Sita 7 Bus, 2 Avanza dan 1 Pajero
#4
Gelar Demonstrasi di Sidoarjo, Partai Buruh Tuntut Ketua KPU Mundur
#5