jatimnow.com - Enam orang dilaporkan terluka dalam kebakaran gudang tiner di Kalianak Madya, Surabaya, Senin (18/12) malam. Gudang disebut milik CV Rajawali Chemical.
Salah satu karyawan, Sukandar Riyanto menyebutkan sebanyak 6 orang terluka, beberapa di antaranya yakni pemilik gudang beserta istrinya.
"Iya ada enam orang, mereka bos saya dan istrinya. Mereka pemiliknya. Sama satu atasan saya," ujar sukandar kepada wartawan.
Baca juga: Lift JPO Delta Plaza Surabaya Terbakar, Diduga karena Korsleting Listrik
Sukandar meyebutkan dari 6 korban, tiga di antaranya terluka barat. Mereka adalah Handoyo, Yuliana dan Heru Prasetyo. Mereka terluka parah akibat berusaha memadamkan api. Tiga korban lainnya yakni Ibrahim, Budi, dan Abdul Karim.
Pria asal Tuban itu mengaku, kebakaran bermula dari ledakan keras. Diduga berasal dari salah satu drum penyimpan tiner yang meledak.
Baca juga: Rumah dan Kos-kosan di Surabaya Terbakar, 14 Unit Damkar Dikerahkan
"Ini gudang penyimpanan tiner, tinernya di taruh di drum dan itu tertutup jadi waktu kebakaran itu sepertinya langsung ada suara keras," tuturnya.
Sukandar mengatakan jika kebakaran bermula sekitar jam 18.00 WIB. Belum diketahui penyebab kebakaran secara pasti.
Baca juga: Selebgram Sidoarjo, Belum Diketahui Keberadaannya saat Kebakaran
"Sempat berusaha memadamkan, tapi gak bisa. Langsung lari dan menghubungi damkar," tandasnya.
Hingga pukul 23.30 WIB petugas masih berusaha untuk memadamkan api. Terlihat 29 mobil pemadam kebakaran yang lalu lalang mengambil pasokan air untuk memadamkan api.