jatimnow.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tulungagung memulai tahap sortir dan pelipatan surat suara. Mereka menggunakan jasa pelipat profesional dari Sidoarjo untuk mengerjakan tahap ini.
Sebanyak 70 pekerja dilibatkan dalam proses sortir dan pelipatan surat suara ini. KPU akan melakukan evaluasi setiap hari terkait pekerjaan mereka. Jika dirasa kurang, jumlah pekerja ditambah lagi.
Baca juga: KPU Tulungagung Lantik 11.410 KPPS untuk Pilkada 2024, Diterjunkan ke 1.630 TPS
Ketua KPU Tulungagung, Susanah mengatakan, belum semua surat suara mereka terima. Saat ini, KPU masih menunggu kedatangan surat suara untuk DPRD Provinsi Jatim dan Pemilihan Presiden. Sedangkan 3 jenis surat suara lain, yakni DPRD kabupatan, DPD dan DPR RI telah diterima.
Baca juga: KPU Tulungagung Mulai Kemas Logistik Pilkada, Libatkan PPK dan PPS
"Jadi untuk pelipatan surat suara ini untuk DPRD kabupaten, DPD dan DPR RI, yang lain kita masih menunggu kiriman dari pusat," ujarnya, Selasa (09/01/2024).