jatimnow.com - Ketersediaan stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Lamongan aman jelang Ramadan. Bahkan juga dipastikan melimpah.
Kepala Unit Donor Darah (UDD) PMI Lamongan, Eko Hariono menyebut ketersedian stok darah H-4 Ramadan tergolong aman.
"Ketersediaan saat ini di PMI Lamongan, jumlah total 193 kantong darah," katanya, Kamis (7/3/2024).
Baca juga: Stok Darah Menurun Drastis Jelang Libur Nataru, Begini Imbauan PMI Sidoarjo
Hal itu, kata Eko, seiring dengan masifnya baksos donor darah oleh sejumlah instansi dan lembaga menjelang ramadan.
"Sedikit banyaknya tentu kita terbantu dengan aksi baksos donor darah, jadi nggak hanya PMI yang terjun tapi pihak lain juga bersatu dalam aksi kemanusiaan," lanjut Eko.
Baca juga: Stok Darah Golongan O Menipis di PMI Surabaya, Ayo Donor Rek...
Eko merinci bila dari 193 kantong darah di PMI Lamongan, yakni 48 kantong untuk jenis golongan darah A, golongan B sebanyak 57 kantong, Golongan O 54 kantong, dan AB sebanyak 34 kantong.
Seperti baksos donor darah yang digelar oleh Klinik Sartika Lamongan yang turut menggandeng pihak kepolisian dan TNI. Kegiatan ini menarget 1000 kantong darah.
"Baksos donor darah kita gelar menjelang Ramadan, untuk memenuhi kebutuhan stok darah. Seperti kita tahu waktu Ramadan partisipasi pandonor sudah pasti menurun," ujar pemilik Klinik Sartika, Ahmad Sandy.
Baca juga: Jelang Ramadan, Stok Darah PMI Lamongan Aman
Kegiatan berjalan antusias, Sandy berharap, agar kegiatan ini juga dapat menumbuhkan rasa kemanusiaan dan mengantisipasi kelangkaan stok darah saat Ramadan.
"Hasil dari baksos kegiatan hari ini semuanya diserahkan ke PMI Lamongan," bebernya.