jatimnow.com - Menjelang Pilwali Surabaya 2024, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mulai merapat ke PKB. Ia nampak datang ke Kantor PKB Jalan Ketintang Surabaya, Rabu (20/3/2024) sore.
Politisi PDI Perjuangan itu datang ke PKB dengan sejumlah kader PDI Perjuangan lainnya. Seperti Budi Leksono, Syaifuddin Zuhri, dan Abdul Ghoni Mukhlas Ni'am, yang semuanya adalag Caleg terpilih DPRD Surabaya periode 2024-2029.
Saat ditemui, Eri tak menampik jika kedatangannya kali ini merupakan safari politik. Bahkan, ia mengucapkan, PKB memiliki sumbangsih besar dalam membantunya memimpin Kota Pahlawan.
Baca juga: Tema dan Daftar Panelis Debat Kedua Pilwali Surabaya 2024
"Alhamdulillah kita silaturahim, saya sebagai wali kota didampingi teman-teman PDI Perjuangan ke PKB. Matur nuwun ketua DPC PKB Surabaya, karena Pemkot tidak bisa sendirian, tapi selalu disupport partai lain. Salah satunya tonggak berdirinya adalah PKB, kemisminan turun, stunting turun, pengangguran turun tidak lepas dari saran dan arahan PKB," kata Eri Cahyadi.
Secara spesifik saat ditanya kedatangannya adalah untuk meminta restu, Eri tak menjawab. Namun, ia akui, pertemuan tersebut memang membahas pilkada. Ia juga berharap, PKB Surabaya mau merekomnya maju kembali untuk periode kedua.
"Ya monggo Insya Allah (berkoalisi dengan PKB). Kita lihat nanti. Silaturahmi hari ini tidak hanya membahas Pilkada, tapi terima kasih peran serta ketua partai, silaturahmi yang dijalin berdampak besar untuk Surabaya. Semoga di Pilkada ke depan kita bisa berjuang bersama untuk kepentingan warga Surabaya," kata dia.
Setelah PKB, Eri juga berencana akan berkunjung ke sejumlah partai politik lain. PKB menjadi partai pertama yang ia kunjungi.
Baca juga: Perintah Hasto ke Kader PDIP: Menangkan Kepemimpinan, Bawa Perubahan
"Iya betul (kunjungan ke partai lain) tapi hari pertama kita ke PKB, nanti ke partai lain, ada jadwal ke partai-partai lain," pungkas Eri.
Sementara Ketua DPC PKB Surabaya Musyafak Rauf mengatakan, PKB masih belum memberikan dukungan resmi kepada Eri di Pilwali Surabaya. Dukungan Pilwali Surabaya akan dilakukan melalui sejumlah tahapan.
"Kalau ditanya itu jawabannya masih koma, karena belum ada hitam dan putih yang belum diberikan oleh beliau. Nanti kalau kita sudah proses melalui tahapan tahapan ada DPP nya pantauan partai yang menghitung nanti kita yang kita sudah (beri dukungan)," kata Musyafak.
Ia menilai, Eri sangat layak maju kembali di Pilwali Surabaya pada periode kedua. Ia bahkan memberi nilai 9,9 dari 10 atas kelayakan tersebut.
Baca juga: Pemkot Surabaya Raih Predikat Badan Publik Informatif KI Jatim Award 2024
"Beliau sangat tanggap jika ada masalah misalkan banjir ada genangan cepat diselesaikan yang ada masalah masalah di tengah-tengah masyarakat, masalah kependidikan. itu Alhamdulillah masih muda, energi, juga solid, surabaya ini beda dengan Sidoarjo dan dengan yang lain, saya apresiasi luar biasa. Insya Allah sangat layak (maju periode kedua? Saya menilai itu 9,9 dari 10," pungkas dia.
Sebelumnya, Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono menegaskan, partainya masih menunggu keputusan DPP untuk kembali memberi rekom Eri Cahaydi di Pilwali Surabaya 2024.
"Prosesnya dilakukan berjenjang sebelum diputuskan oleh DPP, kami masih menunggu petunjuk teknisnya," kata Awi, sapaan akrabnya, Senin (18/3/2024).