jatimnow.com - Debt collector asal Kelurahan Patokan, Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Sahlal, menjadi korban pengeroyokan belasan orang yang diduga dilakukan oleh nasabahnya.
Kapolsek Kraksaan Kompol Sujianto mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada Senin (8/7/2024). Pengeroyokan tersebut diduga bermula ketika Sahlal menyita sepeda motor milik nasabah yang pembayaran kreditnya macet.
“Jadi kedatangan warga tersebut untuk menyelesaikan secara kekeluargaan penyitaan sepeda motor yang diduga ditarik oleh saudara Sahlal,” kata Kompol Sujianto, Kamis (11/7/2024).
Baca juga: Duduk Perkara Pengeroyokan Saksi Paslon Jimad Sakteh di Sampang
Namun, karena tak ada kesepakatan antara kedua belah pihak, akhirnya 11 orang mengeroyok korban hingga terluka parah.
Baca juga: Respons KPU Jatim soal Tewasnya Saksi Paslon Jimad Sakteh di Sampang
“Sebagian pelaku menyerang korban dengan batu dan senjata tajam di rumah korban,” tambah Kompol Sujianto.
Salah satu pelaku pengeroyokan terhadap Sahlal yang sudah diketahui identitasnya, yakni R, warga Desa/Kecamatan Gading. Saat ini polisi sedang melakukan pengejaran terhadap para pelaku.
Baca juga: Pilbup Sampang Memanas, Saksi Paslon Jimad Sakteh Tewas Dikeroyok
"Saat ini pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap para pelaku," tandasnya.