jatimnow.com - Calon Wakil Gubernur Jawa Timur Puti Guntur Soekarno bertemu Ketua Umum Partai NasDem. Surya Paloh pun mendoakan Puti, sukses di Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018.
Pertemuan tersebut digelar di Kantor DPP NasDem, Jalan Gondangdia, Menteng, Jakarta, Kamis (15/3/2018).
"Keputusan PDIP menetapkan Puti sebagai calon wakil gubernur menggantikan Azwar Anas adalah keputusan tepat," ujar Surya Paloh.
Baca juga: Absen di Hari Jadi Provinsi Jatim, Gus Ipul: Persiapan Lengser
Pertemuan Puti yang didampingi Ketua Tim Pemenangan PDI Perjuangan untuk Pilgub Jatim Ahmad Basarah, dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh didampingi Dewan Pertimbangan DPP NasDem Siswono Yudhohusodo, berlangsung gayeng.
Pertemuan itu ibaratnya pertemuan keluarga, antara keponakan dengan pamannya. Pasalnya, Surya Paloh dan Siswono adalah sahabat baik ayahanda Puti, Guntur Soekarno.
Baca juga: Gus Ipul Absen di Hari Jadi Jatim, Soekarwo Jamin Tidak Ada Konflik
Puti adalah cawagub yang berpasangan dengan calon gubernur Saifullah Yusuf (Gus Ipul). Sedangkan Partai NasDem yang rekomnnya diberikan ke paslon Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak.
Meski ada perbedaan dukungan partainya di Pilgub Jatim, Surya Paloh sangat senang ketika mengetahui Puti ditugaskan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, untuk maju di Pilgub Jatim bersama Gus Ipul.
Bahkan, Paloh memberikan support dan mendoakan Puti sukses di Pilgub Jatim.
Baca juga: Khofifah dan Idul Adha
"Maju terus Puti. Kamu anak muda yang cerdas dan cantik. Saya doakan kamu sukses," tuturnya.
Reporter: Jajeli Rois
Editor: Arif Ardianto