jatimnow.com - Tokoh lintas agama di wilayah Kota Probolinggo berkumpul bersama untuk mendoakan korban bencana alam gempa bumi dan tsunami yang terjadi di Donggala dan Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng).
Doa bersama yang digelar depan gedung Mapolres Probolinggo Kota, pada Sabtu (30/9/2018) malam tersebut, berlangsung khidmat. Ditengah acara, lilin dinyalakan yang melambangkan ikut perihatin atas peristiwa bencana alam tsunami dan gempa bumi di daerah tersebut.
Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Alfian Nurrizal mengatakan, kegiatan doa bersama di gelar untuk mengajak lintas agama di Kota Probolinggo bersatu dan menghilangkan perbedaan serta menyatukan perbedaan demi kemanusiaan.
"Saat ini saudara kita di daerah di Palu dan Donggala Sulawesi Tengah tengah dilanda musibah bencana alam. Karena mereka juga bagian dari bangsa Indonesia," katanya, Minggu (30/9/2018).
Selain itu, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Probolinggo, Abdul Halim mengatakan, bahwa kegiatan ini sebagai wujud empati atas musibah yang menimpa saudara di sulteng.
"Mereka saudara sebangsa setanah air sedang dilanda musibah. Maka kita juga merasakan dan mendoakanya," jelasnya.
Abdul Halim mengaku, dengan adanya doa bersama ini merupakan bentuk rasa saling mengasihi ditengah keberagaman umat dan menunjukkan kepedulian lintas agama di Kota Probolinggo.
"Semua kejadian kita kembalikan kepada Tuhan. Karena Tuhan maha mengetahui atas segala-galanya, jadikan ini sebagai musibah bagi manusia," ungkapnya.
Dalam kegiatan itu tampak hadir, Kapolres Probolinggo Kota, Wakapolres Probolinggo Kota serta seluruh perwakilan umat beragama di Kabupaten Probolinggo.
Tokoh Lintas Agama Probolinggo Doa Bersama untuk Bencana Alam Sulteng
Minggu, 30 Sep 2018 10:58 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Mahfud Hidayatullah
Berita Probolinggo
3 Pria di Probolinggo Digerebek Polisi saat Asyik Pesta Sabu
Cagub Jatim Luluk Nur Hamidah Gelorakan Semangat Perubahan di Probolinggo
5 Fakta Kecelakaan Maut Elf Vs Truk di Tol Probolinggo-Pasuruan
4 Spot Wisata Populer di Bromo Ganti Nama, Berikut Daftarnya
Beredar Foto Kades di Probolinggo Siapkan APK Paslon 1
Berita Terbaru
Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Jalan Kunti Surabaya, 25 Orang Ditangkap
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
Viral Video Berkas C Plano Spesimen Dibakar, KPU Bangkalan Panggil Pelaku
Bank Jatim Salurkan CSR Perbaikan Gor Sultan Abdul Kadirun Bangkalan
Relawan Cantiq Konvoi di Surabaya, Kampanyekan Luluk-Lukman di Pilgub Jatim 2024
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
#2
Laskar Kamil, Bantahan Ketua KPU Sidoarjo, Dana BOS SMK 2 PGRI Ponorogo
#3
Ibu asal Jember Melahirkan di Area Perkebunan, Tak Kuat Menuju Rumah Bidan
#4
Malam Ini Debat Publik Terakhir Pilkada Tulungagung
#5