Wakil Ketua DPRD Surabaya Dorong Optimalisasi Beasiswa Pemuda Tangguh

Senin, 13 Jan 2025 15:16 WIB
Reporter :
Ni'am Kurniawan
Laila Mufidah (dok.jatimnow.com)

jatimnow.com - Program Beasiswa Pemuda Tangguh yang diperuntukkan bagi warga Surabaya resmi dibuka sejak 16 Januari hingga 5 Februari 2025. 

Beasiswa ini dikhususkan untuk pelajar dan mahasiswa dari keluarga kurang mampu (gakin) agar dapat melanjutkan pendidikan. Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman https://besmart.surabaya.go.id/.

Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya, Laila Mufidah, mengajak warga Surabaya untuk memanfaatkan program ini secara maksimal. Ia menekankan pentingnya beasiswa tersebut sebagai bentuk intervensi pemerintah dalam mencerdaskan anak bangsa.

Baca juga: DPRD Surabaya Usul Anggaran MBG Dialihkan Pembangunan

“Program untuk mencerdaskan anak bangsa ini harus berjalan efektif. Semua warga yang berhak harus mendapat manfaat secara maksimal,” ujar Laila, Senin (20/1/2025).

Laila menyayangkan bahwa kuota penerima beasiswa Pemuda Tangguh selama ini belum dimanfaatkan secara optimal. 

Dari total kuota 3.500 penerima per tahun untuk pelajar dan mahasiswa, masih ada kekosongan. Ia pun menekankan perlunya sosialisasi yang lebih masif agar masyarakat mengetahui keberadaan program ini.

“Keberadaan RT dan RW harus dimanfaatkan sebagai kepanjangan tangan Pemkot di tingkat kampung. Tidak hanya itu, setiap pertemuan warga hingga jemaah Yasin juga harus disosialisasikan tentang beasiswa ini. Jangan sampai ada warga yang berhak tetapi tidak tahu,” jelasnya.

Menurut Laila, beasiswa ini tidak hanya membantu anak-anak dari keluarga kurang mampu meraih pendidikan tinggi, tetapi juga berkontribusi pada peningkatan taraf hidup keluarga penerima.

Baca juga: Saat Ketua DPRD Surabaya Serap Aspirasi Warga

“Setelah lulus pendidikan tinggi, harapannya mereka bisa mendapat pekerjaan layak yang mendongkrak ekonomi keluarga. Ini bukan hanya soal pendidikan, tapi juga soal perubahan hidup,” tuturnya.

\

Laila mengingatkan bahwa beasiswa ini terbuka bagi semua warga Surabaya, khususnya dari keluarga gakin. Ia mengimbau mahasiswa untuk terus fokus pada prestasi, baik akademik maupun nonakademik, agar dapat memanfaatkan program ini.

“Asal berprestasi dan pintar, semua akan ada jalan. Seluruh biaya dan kebutuhan kuliah akan dicukupi Pemkot lewat beasiswa itu,” katanya.

Pada 2025, Pemkot Surabaya mengalokasikan lebih dari Rp60 miliar untuk membiayai 3.500 penerima beasiswa. Beasiswa ini mencakup pembebasan Uang Kuliah Tunggal (UKT), uang saku bulanan sebesar Rp500.000, serta uang penunjang kuliah Rp750.000 per semester.

Baca juga: DPRD Tekankan Pentingnya Konsep Urban Farming di Surabaya

“Beasiswa Pemuda Tangguh ini menjadi solusi bagi mahasiswa KTP Surabaya agar tidak terkendala biaya. Yang terpenting adalah memenuhi syarat prestasi, baik akademik maupun nonakademik,” jelas Laila.

Laila juga menyoroti kemudahan persyaratan untuk mendapatkan beasiswa ini. Di antaranya, mahasiswa ber-KTP Surabaya, aktif di perguruan tinggi negeri yang bekerja sama dengan Pemkot Surabaya, serta tidak menerima beasiswa lain. 

Calon penerima harus memiliki IPK minimal 3,00 atau prestasi nonakademik tingkat kota, provinsi, hingga nasional.

“Dokumen yang dibutuhkan seperti surat keterangan sehat, bukti prestasi, dan IPK minimal 3.00. Syaratnya cukup mudah, jadi tidak ada alasan untuk tidak mendaftar,” pungkasnya. 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler