Gerebek Balap Liar di Surabaya, Polisi Amankan Ratusan Motor

Minggu, 07 Okt 2018 19:45 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Sejumlah motor yang diduga hendak dipakai balap liar saat disita Satlantas Polrestabes Surabaya

jatimnow.com - Polisi mengamankan ratusan motor saat menggelar razian balap liar di tiga lokasi di Surabaya.

Razia balap liar itu dipimpin Kanit Turjawali Satlantas Polrestabes Surabaya, AKP Deddy Eka Aprianto. Razia dimulai pada Sabtu (6/10/2018) sekitar pukul 22.00 Wib di bawah Jembatan Layang, Wonokromo, Surabaya.

"Di sini, kami menindak pengendara yang motornya protolan, tidak bawa helm hingga yang berboncengan tiga," sebut Deddy, Minggu (7/10/2018) siang.

Setelah itu, 25 personel yang dipimpin Deddy, langsung disebar ke dua titik yaitu TL (traffic light) Margorejo dan Pos Lantas Dolog, Jalan Ahmad Yani, Surabaya.

"Di dua titik itu, anggota kami menyanggong aktifitas balap liar yang sebelumnya dilaporkan warga kepada kami," bebernya.

Menurut Deddy, di 2 titik itu (TL Margorejo dan Pos Lantas Dolog, Jalan Ahmad Yani), penyanggongan dan penindakan terhadap motor-motor yang diduga hendak dipakai balap liar dilakukan hingga Minggu (7/10/2018) dini hari pukul 03.00 Wib.

"Di dua titik itu, anggota menyanggong. Dan ketika peserta balap liar hendak start, kami amankan semuanya," tegas Deddy.

Tidak mudah untuk mengamankan para pebalap liar tersebut, Deddy dan anggotanya harus berlari mengejar maupun menghadang laju motor pembalap.

"Dari 100 unit motor yang kami sita, 25 unit diantaranya adalah milik para pebalap liar yang kami sergap saat hendak start," ungkapnya.

Motor-motor yang disita itu dilakukan penilangan dan bisa diambil usai sidang digelar. Sedangkan motor-motor dengan spesifikasi balap, pemilik harus membawa kelengkapan pabrikan (standart aslinya) maupun kelengkapan surat kendaraan bermotor yang asli.

"Sedangkan untuk motor yang ternyata bodong, akan kami limpahkan ke Satreskrim untuk ditindaklanjuti," tandas Deddy.








 

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler