Konsolidasi Internal, PAN Target Tambah Kursi Legislatif di Jatim

Sabtu, 26 Jul 2025 12:38 WIB
Reporter :
Ni'am Kurniawan
Pernyataan resmi Eko Patrio di Kantor DPW PAN Jatim (foto: Ni'am/jatimnow.com)

jatimnow.com - PAN menargetkan penambahan kursi legislatif di Jatim. Dari perolehan 5 kursi DPR RI, PAN menarget 7 hingga 8 kursi dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) di pemilu selanjutnya.

Hal itu di ungkap Sekjen PAN Eko Hendro Purnomo di Kantor DPW PAN Jatim, Jalan Darmokali, Surabaya, saat Konsolidasi Internal, sekaligus rapat perdana kepengurusan PAN Jatim yang baru.

"Kalau kemarin kan masih 5 ya, kita ingin nambah, lebih dari 5. Antara 7 atau 8. Lalu DPRD di tingkat 1 dan 2 juga nambah, kalau kemarin kan di bawah 100 kita ingin diatas 100," ucap Eko Patrio, sapaan akrabnya, di Surabaya, Sabtu (26/7/2025).

Baca juga: Berbagi Ilmu Digital, PAN Jatim Gelar Workshop Tiktok Affiliate

Diketahui, Ahmad Rizki Sadig kembali ditunjuk menjadi Ketua DPW PAN Jatim Periode 2024-2026 didampingi Husnul Aqib sebagai Sekretaris.

Baca juga: 23 Pasangan Bakal Calon Kepala Daerah di Jatim Terima B1KWK PAN

Penunjukkan tersebut Surat Keputusan (SK) yang telah diserahkan di Kantor DPP PAN Jakarta pada Sabtu (19/7/2025), lengkap dengan tandatangan Ketum PAN Zulkifli Hasan dan Sekjen Eko Hendro Purnomo.

\

Eko mengakui, kepemimpinan Rizki di periode sebelumnya membawa dampak signifikan dalam perolehan kursi dan kepengurusan PAN Jatim.

Baca juga: Terima B1KWK dari PAN, Gus Fawait Siap Bawa Perubahan Nyata di Jember

"Ini biar Mas Rizki nanti memberikan langkah-langkah yang baik untuk Partai PAN di Jawa Timur," tegas Eko.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler