Cegah Bentrok Antar Pesilat, Polisi Gandeng Ulama dan Tokoh Masyarakat

Sabtu, 13 Okt 2018 16:15 WIB
Reporter :
Bramanta Pamungkas
Kapolres Tulungagung, AKBP Tofik Sukendar saat berbincang dengan tokoh ulama

jatimnow.com - Polisi masih terus melakukan penyidikan terkait kasus bentrokan antar oknum anggota perguruan silat di Desa Suruhan Lor, Kecamatan Bandung, Tulungagung pekan lalu. Meski belum ada tersangka, namun polisi mengaku telah mengantongi beberapa nama yang diduga terlibat.

Kapolres Tulungagung, AKBP Tofik Sukendar menggelar pertemuan dengan sejumlah pejabat utama di lingkup Polres Tulungagung. Dalam rapat tersebut mereka membahas kondisi terkini, serta perkembangan kasus bentrokan tersebut.

"Di hari pertama saya beraktivitas sudah menggelar rapat membahas segala perkembangan kondisi Tulungagung," ujarnya, Sabtu (13/10/2018).

Peristiwa bentrokan ini menurut Kapolres akan dijadikan sebagai bahan evaluasi, terkait pengamanan kegiatan perguruan silat. Hal ini dikarenakan peristiwa serupa sudah sering terjadi.

Sedikitnya selama tahun 2018 ini terdapat enam kasus bentrokan yang terjadi di wilayah Kecamatan Bandung.

"Kita jadikan bahan evaluasi untuk tidak terulang lagi ke depannya," jelasnya.

Dalam peristiwa ini, puluhan rumah milik warga mengalami kerusakan. Selain itu puluhan sepeda motor juga dirusak. Peristiwa ini juga menyebabkan tiga orang mengalami luka, dan sempat mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Tulungagung

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler