Kebakaran Kapal Pencari Ikan di Probolinggo, 4 Unit PMK Diterjunkan

Minggu, 14 Okt 2018 14:45 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Kondisi kapal Motor Friends Tanjung Pinang usai dipadamkan

jatimnow.com - Sekitar dua jam api yang membakar kapal pencari ikan di Pantai Pelabuhan Perikanan (PPI) Mayangan, Probolinggo berhasil dipadamkan. Berdasar data dari kepolisian Kapal yang terbakar tersebut bernama Kapal Motor (KM) Friends Tanjung Pinang.

Munculnya api diperkirakan sejak pukul 11.00 Wib dan sekitar pukul 13.00 Wib api berhasil dipadamkan.

Proses pemadaman kapal tersebut melibatkan 4 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) serta dibantu dengan tiang pompa air milik warga.

"Alhamdulillah mas, api sudah bisa dipadamkan, "kata Pengawas Kapal KM Freinds Tanjung Pinang, Dedy kurniwan.

Dedy mengaku, kalau kejadian kebakaran kapal KM Freinds Tanjung Pinang belum bisa diketahui secara pasti.

"Kami juga belum tahu apa penyebab terjadinya kebakaran itu," terangnya, Minggu (14/10/2018).

Wakapolres Probolinggo Kota, Kompol Djumadi mengatakan, kapal tersebut merupakan kapal penangkap ikan. Saat terjadi kebakaran, kapal ini sedang sandar usai mencari ikan.

"Terjadinya kebarakan saat kapal sudah bersandar di pelabuhan," ujarnya.

Kapal terbakar awalnya berada di sekitar persandaran di PPI Mayangan Kota Probolinggo sebelah barat. Saat kebakaran, nelayan lain membantu mengevakuasi kapal ke tempat lain agar tidak merembet.

"Jadi kapal yang terbakar ini pindah tempat dari tempat kejadian semula. Untuk menghindari api merembet ke kapal kapal lain," tegasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler