Dorr, Begal Motor Antar Kota Ditembak Polisi

Senin, 15 Okt 2018 15:19 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, Mahfud Hidayatullah
Amin, tersangka begal motor yang ditangkap anggota Polres Probolinggo Kota.

jatimnow.com - Begal sadis yang biasa beroperasi di sejumlah daerah di kawasan Tapal Kuda, ditembak kedua kakinya oleh polisi, lantaran melarikan diri saat hendak ditangkap.

Amin (27) warga Desa Sumendi, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, dikenal kerap melancarkan aksinya dengan berbekal senjata tajam.

Ia bahkan disebut-sebut sebagai begal spesialis motor yang selalu berbekal sajam (senjata tajam) saat beraksi dan tak segan-segan melukai korbannya jika melawan.

Baca juga: Modus Ban Kempis, Pria asal Blora Bawa Lari Motor Remaja di Ponorogo

Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Alfian Nurrizal mengatakan, tersangka diamankan petugas saat melarikan diri di daerah Kunir, Kabupaten Lumajang beberapa waktu.

"Modus tersangka selalu mengambil kontak motor korban dengan tujuan untuk mematikan laju kendaraannya. Setelah motor mati, korban akan ditendang hingga jatuh, baru dilakukan perampasan," ujarnya.

Ia menambahkan, tersangka tidak hanya melakukan kejahatan di daerah Kota Probolinggo, namun ia juga beraksi antar kota di daerah Tapal Kuda seperti Pasuruan, dan Lumajang.

Baca juga: 2 Kelompok Begal Diamankan Polres Lamongan, 1 Pelaku Berusia 13 Tahun

"Tersangka selama ini sudah menjadi target operasi Polda Jatim," ungkapnya.

\

Dari penangkapan ini, polisi menyita sejumlah barang bukti diantaranya, 1 unit sepeda motor matic jenis scoopy, 1 unit sepeda motor matic milik tersangka, 1 kunci sepeda motor, 1 bendel kunci, 2 plat nomor sepeda motor, 3 bilah celurit, 1 helm INK merah, 1 potongan jaket parasit, dan 1 buah HP milik korban.

Tersangka pun dijerat dengan Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan dengan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara.

"Kami masih mengembangkan kasus ini, termasuk memburu 1 tersangka lain yang masih buron," pungkasnya.

Baca juga: Supeltas di Lamongan Dibegal ABG asal Bandung

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler