Bupati Tulungagung Tegaskan Tak Ada Titipan dalam Lelang Jabatan

Rabu, 26 Nov 2025 07:59 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Foto: Tahapan seleksi jabatan yang dilakukan Pemkab Tulungagung. (Prokopim/jatimnow.com)

jatimnow.com-Pemkab Tulungagung melaksanakan seleksi terbuka untuk enam Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama pada tahun 2025 ini. Enam jabatan yang dibuka terdiri dari Inspektur Kabupaten Tulungagung, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Kepala Dinas Kesehatan, serta Direktur RSUD dr. Iskak.

Bupati Tulungagung Gatut Sunu Wibowo menyampaikan apresiasi kepada Panitia Seleksi atas kerja keras dalam mempersiapkan seluruh tahapan seleksi. Beliau berharap proses seleksi dapat berjalan baik dan menghasilkan pejabat terbaik bagi daerah. Untuk memastikan kualitas hasil seleksi, penilaian dilakukan secara menyeluruh, mulai dari rekam jejak, assessment center, penilaian makalah, hingga wawancara. Panitia Seleksi diminta menjaga objektivitas agar seluruh keputusan murni berdasarkan kompetensi.

Gatut juga menegaskan komitmen kuat untuk menjaga proses seleksi tetap bersih dan bebas intervensi. Beliau menurutnya pejabat yang terpilih harus tumbuh dari proses yang jujur demi menghadirkan pimpinan yang profesional, amanah, dan berintegritas di seluruh perangkat daerah.

Baca juga: BGN Siapkan Sanksi Bagi SPPG yang Belum Kantongi SLHS

“Tidak ada titip-titipan, tidak ada jalur belakang, tidak ada transaksi, dan tidak ada jual beli jabatan. Saya tegaskan kembali bahwa 100 persen tidak ada jual beli jabatan,” ujarnya, Rabu (26/11/2025).

Gatut berpesan kepada pejabat yang terpilih agar selalu tegak lurus pada kepentingan Pemerintah Kabupaten Tulungagung dalam membangun daerah. Jabatan ditegaskannya, bukan fasilitas, melainkan amanah untuk melayani, melindungi, dan memastikan masyarakat merasakan kehadiran pemerintah.

Baca juga: Tak Boleh Rekrut Tenaga Honorer, Dishub Tulungagung Gandeng Pihak Ketiga

"Pejabat yang terpilih juga harus mampu menerjemahkan visi pembangunan daerah ke dalam kebijakan yang konkret, inovatif, dan berorientasi pada hasil," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Tulungagung

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler