Kisah Arfy, Pemuda Lamongan Temukan Jalan Sukses di Game Mobile Legends

Minggu, 25 Jan 2026 19:00 WIB
Reporter :
Adyad Ammy Iffansah
Arfy Alter Ego di panggung M7 Word Championship. (Foto : Tiktok. MPLID)

jatimnow.com - Nama Arfy mendadak menjadi sorotan publik usai membawa Alter Ego Esport bersinar di ajang M7 Word Championship.

Pemuda asal Kecamatan Brondong, berusia 20 tahun tersebut rupanya punya kisah mengharukan saat berjuang diawal-awal karir pemain profesional game Mobile Legends:Bang Bang (MLBB).

Ya, cerita itu diungkap rekan tim sesama player Alter Ego Esport yakni Celiboy saat melakukan live striming Youtube.

Baca juga: Arfy dari Lamongan Bawa Alter Ego Melaju ke Final M7 World Championship

Saat itu Celiboy ditanya salah satu penggemarnya soal bagaimana cara menjadi pemain profesional meski asalnya bukan dari kota tapi dari desa.

Spontan Celiboy menjawab jika Alfy adalah salah satu pemain yang berasal dari daerah pelosok.

"Ya bisa aja, ikut trial lah. Alfy itu guys rumahnya di Lamongan deket pantai deket sawah," katanya.

Baca juga: Sincar Fiesta SMA St. Carolus, Ajang Unjuk Gigi SMP Surabaya-Sidoarjo

Ia membeberkan bila setiap orang punya perjuangannya sendiri, salah satunya Alfy yang juga sempat melalui masa-masa sulit.

\

Diceritakan bahwa awal-awal sebelum berkarir, Arfy harus melalui jarak 30 menit dari rumahnya di Kecamatan Brondong ke wilayah kota Lamongan hanya untuk mencari sinyal yang bagus untuk latihan.

"Arfy itu, dulu kalau mau main latihan Mobile Legends harus jalan dulu 30 menit ke wilayah kota cari sinyal yang bagus dan stabil hanya untuk sekedar latihan," bebernya.

Kini Arfy siap mengguncang panggung grend final M7 Word Championship sebuah ajang tertinggi di skena kompetitif MLBB.

Arfy bersama Nino, Yazuke, Alex dan Hijume bakal melawan tim raksasa Aurora Philipina memperebutkan titel juara dunia M Series.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Lamongan

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler