jatimnow.com - Polisi membekuk 10 orang komplotan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) asal Pasuruan di Ponorogo. Sedikitnya 7 motor diamankan dari komplotan ini.
"Iya kami telah meringkus 10 pelaku komplotan curanmor," kata Wakapolres Ponorogo, Kompol Muhammad Roni Mustofa, Kamis (25/10/2018).
Baca juga: Antisipasi 3C dan Balap Liar, Polres Bangkalan Gencarkan Patroli
10 pelaku komplotan curanmor tersebut diantaranya, Sumantri, Wandi, Muhammad Hilmi, Adi Junianto, David Afianto, Supriyanto, Sukaji, Suparno, Choirul Iman dan Slamet Johar.
Baca juga: Polres Gresik Gagalkan Peredaran 160 Paket Sabu