Risma Minta Warga Surabaya Lebih Dewasa Menyambut Tahun Politik

Jumat, 29 Des 2017 16:57 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini

SURABAYA:: jatimnow.com - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini meminta kepada warga Kota Surabaya lebih dewasa dalam menyambut pergantian tahun 2018 yang juga merupakan tahun politik.

"Saya berharap masyarakat Surabaya lebih dewasa menyikapi ini (tahun politik), karena jangan sampai kemudian hancur-hancuran, karena sesuatu yang sebetulnya merebutkan hal yang berat sekali tanggung jawabnya," kata Risma kepada wartawan saat di Balai Kota Surabaya, Jumat (29/12/2017).

Menurut Risma, persoalan jabatan tidaklah mudah dalam mengemban tugasnya, ia mencontohkan dirinya tidak libur untuk mencapai yang diinginkan.

Baca juga: Kata Thoriqul Haq soal Isu Gandeng Risma Maju Pilgub Jatim 2024

"Artinya berat sekali tanggung jawab ini, bukan masalah jabatan, kemuliaan, keistimewaan tapi merebutkan sesuatu yang nanti harus dipertanggungjawabkan, baik di dunia maupun di akhirat nanti," ujarnya.

Oleh karena itu, Risma kembali mewanti-wanti kepada masyarakat Kota Surabaya harus lebih berhati-hati dalam menyikapinya, agar tidak mudah terprovokasi.

"Tentu saya berharap kepada masyarakat lebih dewasa lagi dalam menyikapinya, agar tidak terprovokasi terhadap keberlangsungan kehidupan masyarakat ke depannya, khsususnya di perkotaan," tegasnya.

Baca juga: Simulasi 3 Nama untuk Pilgub Jatim, Ada Khofifah, Cak Imin dan Risma

Selain itu, Risma memastikan bahwa pada tahun 2018 mendatang, Kota Surabaya akan menggelar event internasional global entreprenuership yang akan diikuti 193 negara.

\

"Tapi kita akan membuat sesuatu yang lebih besar, untuk Surabaya menjadi Kota Teknologi Komunikasi. Saya mencoba membuat  Surabaya menjadi kampus teknologi untuk Asia pada November 2018 mendatang," pungkasnya.

 

Baca juga: Mensos Risma Beri Beasiswa Gadis di Malang yang Ditinggal Keluarganya Bunuh Diri

(Redaksi)

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler