jatimnow.com - Aksi penyerangan anggota polisi oleh seorang pria misterius terjadi di Paciran, Lamongan, Jawa Timur, Selasa (20/11/2018).
Satu polisi terluka, sedangkan pria misterius itu berhasil ditangkap.
Informasi yang dihimpun jatimnow.com menyebutkan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 01.00 Wib.
Peristiwa bermula saat pos polisi di WBL (Wisata Bahari Lamongan) dilempar batu oleh seseorang hingga kaca pos itu pecah.
Melihat itu, salah satu polisi yang sedang piket langsung melakukan pengejaran terhadap pelempar. Sampai di Pasar Blimbing, Paciran, pelaku bukannya kabur tapi malah menghadang laju motor polisi itu.
Pelaku semakin nekat. Dilaporkan, ia mengeluarkan sebuah katapel dan menyerang mengenai mata kanan sang polisi.
Pelaku kembali mencoba kabur yang kemudian dikejar oleh polisi yang terluka tersebut. Anggota polisi berusaha melumpuhkan dengan menabrakkan motornya ke motor pelaku.
Pelaku berhasil diamankan dan dibawa ke Polsek Brondong, Lamongan.
"Benar ada kejadian itu. Pelaku sudah ditangani Polres Lamongan dan masih diperiksa intensif," sebut Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera, dikonfirmasi terpisah, Selasa (20/11/2018) pagi.
Setelah pelaku diamankan dan diperiksa, polisi lalu lintas yang diketahui bernama Bripka AA itu mendapat perawatan pada luka mata kananya tersebut. Sebab kabarnya, katapel pelaku itu berisi kelereng.
Polisi di Lamongan Dikabarkan Diserang Pria Misterius
Selasa, 20 Nov 2018 09:44 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, Narendra Bakrie
Erwin Yohanes, Narendra Bakrie
Berita Lamongan
PDAM Lamongan Perluas Layanan SPAM Mojolagres, Target Capai 2500 Rumah
Menengok Kesiapan Pemkab Lamongan Hadapi Wacana Kurikulum Baru
Menikmati Bakso Kapok di Lamongan, Rp15 Ribu Ambil Sepuasnya
Hujan Angin Terjang Lamongan, Rumah hingga Pasar Rusak
Pintu Air Kuro Lamongan Dibuka untuk Penuhi Kebutuhan Petambak
Berita Terbaru
Duduk Perkara Pengeroyokan Saksi Paslon Jimad Sakteh di Sampang
Prakiraan Cuaca Surabaya Jumat 22 November: 12 Wilayah Diguyur Hujan
Reses Ketua DPRD Jatim, Kader KSH Surabaya Sambat Gaji Kurang
Besaran APBD Jatim 2025, Pendidikan dan Kesehatan jadi Prioritas
Kata Ketua KPU Sidoarjo Dituduh Melanggar Etik Konsumsi Miras
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Laskar Kamil Gelar Deklarasi Pemenangan Khofifah - Emil di Pasuruan
#2
Didemo Ratusan Massa, Ketua KPU Sidoarjo Bantah Tuduhan Konsumsi Miras
#3
Kasus Dana BOS SMK 2 PGRI: Kejari Ponorogo Sita 7 Bus, 2 Avanza dan 1 Pajero
#4
Gelar Demonstrasi di Sidoarjo, Partai Buruh Tuntut Ketua KPU Mundur
#5