jatimnow.com - Erick Thohir, salah satu pengusaha muda sukses di Indonesia menegaskan dirinya tidak akan masuk dan bergabung pada partai politik (parpol) manapun. Kenapa?
Keputusan itu didasari bahwa dirinya akan fokus pada dunia bisnis dan usaha olahraga serta media sesuai bidang yang digelutinya selama ini.
"Insyaallah nggak masuk partai politik, saya tetap jadi pengusaha," kata Erick, usai menjadi pembicara dalam talkshow "Jokowi Millenials Festival", di Surabaya Townsquare (Sutos), Minggu (9/12/2018).
Baca juga: Ini Ancaman Erick Thohir yang Bikin Timnas Indonesia Menyala
Pertimbangan matang yang diambil Erick, mantan Presiden Klub Inter Milan itu berdasarkan hasil pengamatannya di lapangan, yaitu sudah banyak orang yang lebih mumpuni di bidang politik ketimbang dirinya.
Baca juga: The Girl Fest Tunjungan Surabaya Mengungkap Rahasia Gadis, Ada Nagita Slavina
"Saya kan fokusnya di pengusaha. Kan di dunia politik sudah ada rekan-rekan yang jauh lebih ahli daripada saya," terang Erick yang telah berhasil menjadi Ketua Inasgoc Asian Games 2018 ini.
Menurutnya, jika dia masuk di dunia politik, maka masih butuh penyesuaian dari awal, ibaratnya seperti orang baru masuk dunia kerja.
Baca juga: Mengintip Kehadiran Tokoh-tokoh Politik di Resepsi 1 Abad NU
"Ibaratnya bagi-bagi kavling lah, ada yang jadi pengusaha ada juga yang terjun ke politik. Intinya kita sama-sama membangun Indonesia," pungkas pria yang juga menjadi Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Calon Presiden-Wakil Presiden, Jokowi-Ma'ruf Amin ini.