jatimnow.com - Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh menjadi rebutan swafoto para srikandi NasDem peserta Pembekalan Caleg (calon legislatif) di kantor Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) NasDem Jatim, Sabtu (15/12/2018).
Ketika memasuki ruang acara pembekalan di lantai tiga kantor Bappilu NasDem Jatim, Jalan Arjuno Surabaya, Surya Paloh yang mengenakan kemeja warna putih dan berpeci hitam langsung dikerubuti para srikandi NasDem untuk mengajak berfoto bersama.
"Betapa bahagianya saya hari ini berada di tengah-tengah para srikandi," ujar Surya Paloh saat memberikan arahan di hadapan ratusan peserta Pembekalan Caleg Perempuan NasDem.
Baca juga: Daftar Lengkap Pimpinan Definitif DPRD Ponorogo 2024 - 2029
Surya Paloh menambahkan, masalah gender bukan masalah utama lagi bagi kaum perempuan di Indonesia. "Bahkan kaum perempuan mampu membuktikan mereka tidak kalah dengan kaum pria. Ini motivasi yang saya berikan," tuturnya.
Ia percaya, ketika kesempatan itu ada, insyaallah kaum perempuan memiliki kemampuan mengatur segala sesuatu yang sesuai harapan mereka, baik sebagai pekerja, eksekutif, politisi dan sebagainya.
Baca juga: 45 Anggota DPRD Kota Malang 2024-2029 Dilantik, Berikut Daftar Namanya
"Subjektifitas membangkitkan semangat mereka," tambahnya.
Surya Paloh juga menyampaikan, pekerja yang paling teliti adalah kaum perempuan dibandingkan kaum pria.
"NasDem ini memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi perempuan. Jadi ketika ada batas harus mengakomodir sedikit-dikitnya 30 persen, itu bukan semata-mata karena peraturan itu. Memang kesadaran bagi NasDem, maka hasilnya bukan 30 persen tapi ada yang sampai 42 persen. Karena kita percaya, mereka mampu memerankan fungsi dan peran, arahan, bimbingan," tandasnya.
Baca juga: Daftar Lewat NasDem, Ketua PSI Siap Beri Kejutan di Pilwali Kediri 2024
Selain Surya Paloh, acara itu juga dihadiri narasumber tokoh perempuan seperti Dr Pinky Saptandari (aktivis perempuan dan akademisi), Anis Hidayah (aktivis HAM dan pendiri Migrant Care), Irma Suryani Chaniago (Ketua DPP Partai NasDem dan Jubir Tim Kampanye Nasional Jokowi-KH Ma'ruf Amin), Ciciek Farha (Aktivis perempuan dan pekerja kemanusiaan) serta Dr Hj Maria Ulfa (Aktivis perempuan dari Nahdlatul Ulama).