jatimnow.com - Polisi berhasil meringkus pelaku pembobolan toko handphone (HP) di Mojokerto. Pelaku ditangkap saat bersembunyi di rumah kontrakannya.
Kasatreskrim Polres Mojokerto Kota, AKP Julian Kamdo Warokka mengatakan, Slamet Sugianto, laki-laki 43 tahun asal Dusun Padang, Desa Padang, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro merupakan pelaku pembobolan toko HP.
Slamet melakukan aksi pemobolan toko HP Bejo Cell yang berada di Jalan Mojopahit No.187, Kelurahan Sentanan, Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto pada (11/11/2018) lalu yang mengakibatkan pemilik toko HP mengalami kerugian sekitar Rp 57.529.800.
"Usai beraksi, pelaku kabur ke Surabaya. Kami berusaha mengejar pelaku, tak lama, kami berhasil mendeteksi keberadaan pelaku," ungkap Kasatreskrim, Minggu (30/12/2018).
Mantan Kasatreskrim Polres Bondowoso itu menjelaskan, pelaku yang merupakan warga Bojonegoro itu menyewa sebuah rumah di kawasan Ambengan, Kecamatan Genteng, Kota Surabaya. Rumah sewaan pelaku ini digunakan sebagai tempat persembunyian pelaku.
"Kami kemudian menuju rumah kontrakan pelaku. Saat pelaku ada di rumah tersebut, kami melakukan pemangkapan. Pelaku ditembak kakinya karena berusaha melawan petugas saat akan ditangkap," tuturnya.
Perwira berpangkat tiga balok emas di pundaknya itu menambahkan, saat ditangkap, pelaku mengaku telah menjual barang hasil curian itu. Disinggung soal berapa kali melakukan aksi pembobolan toko HP, dihadapan petugas pelaku mengaku masih baru pertama kali ini beraksi.
"Pelaku awalnya berkeliling mencari toko handphone tanpa penjagaan. Setelah menemukan sasaran, pelaku memanjat tiang listrik dan merusak atap toko HP Bejo Cell itu. Setelah berhasil masuk, pelaku membawa kabur barang dagangan di toko itu," paparnya.
Akibat perbuatannya, pelaku dijerat pasal 363 ayat 2 ke 3e, 5e KUHP dan saat ini telah mendekam di sel tahanan Polres Mojokerto Kota.
Polisi Ringkus Pelaku Pembobolan Toko HP di Mojokerto
Minggu, 30 Des 2018 10:31 WIB
Reporter :
Khilmi Sabikhisma Jane
Khilmi Sabikhisma Jane
Berita Mojokerto
Senapati 96 Bantu Keluarga Almarhum Peltu Dwi Heri Mojokerto
Ketua NasDem Jatim: Kerja untuk Rakyat, Jangan Hanya Nitip Nama di Atas Kertas
Tri Dukung Liga Tendang Bola Mojokerto, Lahirkan Bibit Unggul Futsal dari Gen Z
Anjing Unit K-9 Polda Jatim Bantu Ungkap Identitas Korban Mutilasi Mojokerto
Foto: Ulur Wiji, Batik Kontemporer untuk Gaya Hidup Berkelanjutan
Berita Terbaru
BNI dan ITS Kolaborasi Dorong Filantropi Pendidikan Digital Melalui Dana Abadi
Inflasi Kota Kediri Oktober Capai 0,40 Persen, Emas Perhiasan Jadi Pendorong Utama
Pelayanan SKCK Online Polres Ponorogo Tuai Apresiasi, Cepat, Mudah, dan Bebas Antre
Persik Kediri Putuskan Main di GJOS Saat Jamu Persebaya, Persikmania Boleh Datang
MYZE Hotel Sumenep Berbagi, Donor Darah dan Cek Mata untuk Masyarakat
Tretan JatimNow
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Kisah Wanita Single Parent jadi Pengemudi Ojol di Jember, Bawa Anak Tiap Hari
Terpopuler
#1
Sambut Bonus Demografi, Ini Langkah Muslimat NU Blitar
#2
Persik Kediri Putuskan Main di GJOS Saat Jamu Persebaya, Persikmania Boleh Datang
#3
Benarkah PKPU Jadi Momok Menakutkan Bagi Pelaku Usaha?
#4
Umrah Mandiri: Jangan Anggap Remeh Pasal 124, Ini Konsekuensinya
#5