Suara Gemuruh dari Gunung Penanggungan Tandai Banjir Bandang Mojokerto

Jumat, 18 Jan 2019 22:12 WIB
Reporter :
Khilmi Sabikhisma Jane
Kondisi Dusun Watusari, Desa Jedong, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto yang diterjang banjir bandang

jatimnow.com - Banjir bandang yang menerjang Dusun Watusari, Desa Jedong, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto diduga berasal dari Gunung Penanggungan.

Menurut M Zaini, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto M Zaini, pada Jumat (18/1/2019) sekitar pukul 17.30 Wib, hujan deras mengguyur wilayah tersebut.

"Sekitar pukul 17.50 Wib saat hujan masih mengguyur, warga mendengar suara gemuruh dari Gunung Penanggungan," ungkap Zaini.

Baca juga: Banjir Bandang Melanda 3 Desa di Jember, Ratusan Hektare Sawah Rusak

Baca juga:  Banjir Bandang Terjang Satu Desa di Ngoro Mojokerto

Baca juga: BMKG Jatim Warning Dampak Puncak Musim Hujan untuk Beberapa Wilayah Ini

Ternyata suara gemuruh itu merupakan suara banjir bandang yang akhirnya menerjang Dusun Watusari tersebut.

\

"Banjir membawa material lumpur, batu dan kayu," tambah Zaini.

Baca juga: BPBD Tuban Gelar Pelatihan Jitupasna, Langkah Cepat Pascabencana

Akibat terjangan banjir itu, membuat rumah dan kandang ternak warga rusak. Selain itu, juga menghanyutkan sejumlah hewan ternak dan motor warga.

"Sampai malam ini, tidak ada korban jiwa," tutup Zaini.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Mojokerto

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler