jatimnow.com - Seorang pelaku jambret spesialis mengincar pengendara wanita di Pasuruan dibekuk. Aksi pelaku meresahkan masyarakat, terutama para wanita.
Adam Anugrah, 25, warga Desa Mayangan, Kecamatan Panggungrejo dibekuk Satreskrim Polres Pasuruan.
"Tersangka ini berhasil dibekuk setelah 9 kali melakukan penjambretan, 4 TKP di Bangil dan 5 TKP di Kota Pasuruan," jelas Kasat Reskrim Polres Pasuruan, AKP Dewa Putu Prima Yogantara, Selasa (12/03/2019).
Dalam aksinya, ujar Dewa, pelaku ini menyasar para pengendara perempuan yang teledor. Seperti bermain smartphone saat berkendara, atau kurang waspada dalam membawa tas yang berisi barang berharga.
"Pelaku yang perannya sebagai eksekutor ini, beraksi setiap kerjanya libur. Untuk jokinya masih menjadi DPO kami," tambahnya.
Penangkapan ini berawal dari HP hasil kejahatan yang dijual via online. Pelaku ditangkap di rumahnya pada Minggu (10/3/2019).
"Setelah kami selediki berdasarkan laporan tersebut, kami menangkap pelaku dirumahnya," paparnya.
Adapun barang buktinya, 1 smartphone merk oppo F7 sesuai laporan korban, serta pakaian dan motor schoopy yang dipakai untuk menjambret.
"Dalam pengakuan tersangaka, barang yang dijambretnya semua dijual dan uangnya untuk keperluan sehari-hari," bebernya.
Jambret Spesialis Pengincar Pengendara Wanita di Pasuruan Dibekuk
Selasa, 12 Mar 2019 19:00 WIB
Reporter :
Moch Rois
Moch Rois
Berita Pasuruan
Ketua PCNU Pamekasan dan Istri Tewas Kecelakaan di Tol Pasuruan-Probolinggo
Kecelakaan Maut di Tol Gempol-Pasuruan, Dua Meninggal
1 TNI Tewas Dalam Insiden Truk Terbakar dan Meledak di Tol Gempol-Pandaan
Diduga Muat Amunisi, Truk Terbakar dan Meledak di Tol Gempol-Pandaan Pasuruan
Gratis! Layanan Ambulans dan Mobil Jenazah di RSUD dan Puskesmas Pasuruan
Berita Terbaru
Program Kerja 100 Hari, Bupati Gresik Raih Penghargaan Kepala Daerah Inovatif
Gen Z Dinilai Paling Rentan Dalam Kemapanan Finansial, Ini Alasannya
Rute KA Bandara Internasional Adi Soemarmo Bakal Diperpanjang hingga Stasiun Caruban
Bidpropam Polda Jatim Gelar Tes Urine Anggota Polres Gresik, Ini Hasilnya
Alasan Ezra Walian Bertahan di Persik Kediri dan Targetnya Musim Ini
Tretan JatimNow
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Kisah Wanita Single Parent jadi Pengemudi Ojol di Jember, Bawa Anak Tiap Hari
Kisah Wiwin Isnawati, dari Penjual Beras ke Kursi Legislatif DPRD Jatim
Profil Sofie Imam, Warga Tulungagung Asisten Pelatih Fisik Timnas Dampingi PK
Terpopuler
#1
Pelajar di Tulungagung Tewas Kesetrum
#2
Bakteri Salmonella sp dan Enterobacter Sebabkan Keracunan Massal di Tulungagung
#3
15.350 Ojol Surabaya Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
#4
Profil Novri Setiawan, Bek Anyar Persik Kediri
#5