Brankas Milik SMK Pungging Mojokerto Dibobol, Uang Rp 500 Juta Amblas

Kamis, 28 Mar 2019 10:09 WIB
Reporter :
Achmad Supriyadi
Polisi melakukan identifikasi di lokasi pembobolan brankas di Mojokerto

jatimnow.com - Pembobolan brankas terjadi di SMK Pungging Jalan Raya Mojosari Trawas, Kabupaten Mojokerto. Uang Rp 500 juta yang tersimpan di dalam dua brankas tersebut amblas dibawa kabur komplotan pencuri.

Informasi yang didapat jatimnow.com di lapangan menyebut, pembobolan dua brankas itu diketahui pertama kali oleh bendahara sekolah Sulikiyah pada Kamis (28/3/2019) sekitar pukul 07.15 Wib ketika akan masuk ke ruangan tata usaha.

"Ketika saya sedang memberikan pengarahan kepada siswa yang melaksanakan UNBK. Selesai itu bendahara masuk ke ruangannya, tapi ruangan sudah berantakan dan dua brankas sudah kebuka," kata Kepala SMK Pungging, Harol Krisdiyantoro.

Baca juga: Pembobol Brankas Bank Panin Sidoarjo Dikabarkan Dibekuk

Baca juga: Hasil Olah TKP Pembobolan Brankas Alfamart di Mojokerto, Ini Kronologisnya

Uang yang tersimpan di dua brankas itu senilai Rp 500 juta, satu brankas berisi Rp 100 juta dan satu brankas lagi berisi Rp 400 juta.

\

"Isi dua brankas totalnya Rp 500 juta, uang kebutuhan kesiswaan agenda rekreasi ke Bali," pungkas Harol.

Baca juga: Maling Jebol Plafon Alfamart di Mojokerto, Bobol Brankas Gondol Rp92 Juta

Peristiwa itu sudah dilaporkan ke polisi yang langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan identifikasi dan olah TKP.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Mojokerto

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler