jatimnow.com - Kantor koperasi di Mojokerto disatroni komplotan pencuri. Uang sebesar 77 juta raib.
Selain kehilangan uang, koperasi Permata Jaya Abadi yang berada di Desa Pekukuhan, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto tersebut juga kehilangan 6 BPKB motor, serta dua sertifikat tanah.
Kanitreskrim Polsek Mojosari, Ipda Heru Prasetyo mengatakan, pembobolan itu terjadi diperkirakan Selasa (07/5/2019) dinihari dan diketahui pagi pukul 07.15 Wib.
Baca juga: Pasca-Pembobolan Akun Bisnis Hotel, Diskominfo Kota Batu Imbau Perketat Keamanan
"Kejadian itu baru diketahui saat salah satu pegawai koperasi masuk dan melihat kantor sudah diacak-acak pelaku. Kami sudah periksa 5 saksi," kata Ipda Heru, Rabu (08/5/2019).
Baca juga: Maling Gentayangan Bobol Kafe di Kota Malang, Waspada!
Diduga, pelaku lebih dari satu orang itu berhasil membawa kabur brankas yang berisi berkas penting dan uang tunai karena aksi pelaku terekam CCTV.
"Pelaku beraksi saat semua karyawan sudah pulang dan pelaku membawa brankas milik koperasi memakai mobil," beber Heru.
Baca juga: Pria Jombang Bobol Kafe di Pare Kediri, Tertangkap Gara-gara Satpam Sumuk
Akibat pembobolan itu, Koperasi Permata Jaya Abadi Mojosari mengalami kerugian kurang lebih Rp 150 juta.