Pegadaian dan Toko Emas di Probolinggo Dijaga Ketat Menjelang Lebaran

Rabu, 22 Mei 2019 15:52 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Penjagaan di salah satu bank di Probolinggo

jatimnow.com - Sejumlah tempat di Kota Probolinggo mulai mendapat penjagaan dari aparat keamanan menjelang lebaran 2019. Sejumlah tempat itu ddiantaranya, bank, toko emas serta tempat pegadaian.

Personel TNI dan Polri nampak menjaga dengan bersenjata lengkap di tempat-tempat tersebut.

Secara bergilir, tim gabungan pengamanan melakukan pengecekan di beberapa lokasi. Lokasi-lokasi itu menjadi tempat yang ramai dikunjungi masyarakat menjelang lebaran.

Baca juga: Kisah Mahasiswa Unair Lebaran dan Puasa di Yunani, Demi Apa?

"Kami ingin memberikan rasa keamanan kepada masyarakat di Bulan Ramadan dan menjelang lebaran," kata Kapolres Probolinggo Kota, AKP Alfian Nurrizal di dampingi oleh Dandim O820 Probolinggo, Letkol Inf Imam Wibowo, Rabu (22/5/2019).

Alfian mengimbau kepada masyarakat untuk melaporkan jika ada kejadian atau peristiwa di sekitarnya.

Baca juga: Arus Balik Lebaran, Polresta Sidoarjo Tes Urine Kru Bus di Terminal Purabaya

"Jika ada peristiwa atau kejadian yang dinilai berdampak kepada masyarakat, segara laporkan," imbaunya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler