Pemuda Lintas Agama di Probolinggo Tuntut Pengusutan Aksi 22 Mei

Jumat, 31 Mei 2019 09:51 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Aksi damai pemuda lintas agama di Probolinggo

jatimnow.com - Puluhan pemuda lintas agama di Probolinggo menggelar aksi damai. Mereka menuntut polisi menangkap otak kerusuhan aksi 22 Mei di Jakarta.

Aksi damai tersebut digelar di depan Kantor Walikota Probolinggo, Jalan Panglima Sudirman, Kamis (29/5/2019) malam sekitar pukul 21.00 Wib. Mereka berorasi orasi tentang rasa persaudaraan dan kesatuan bangsa Indonesia serta menyalakan lilin.

"Aksi damai para pemuda lintas agama ini bertujuan untuk menyerukan semangat menjaga keutuhan NKRI," kata koordinator aksi anak pemuda lintas iman, Lukman Efendi.

Baca juga: Video: Aksi Damai Pemuda Lintas Agama di Probolinggo

Menurut Lukman, bangsa ini terbangun dari perbedaan, baik suku, ras dan agama namun dengan tetap satu tujuan.

"Kita perlu menjaga itu semua dengan rasa damai di atas perbedaan yang ada," tegasnya.

Soal kerusuhan 22 Mei di Jakarta, Lukman mengaku mengapresiasi ketegasan petugas keamanan baik TNI maupun Polri. Mereka meminta  otak atau aktor dibalik kerusuhan tersebut diungkap.

Baca juga: FKUB Tulungagung Dukung Polisi Usut Tuntas Perusuh 22 Mei

"Semoga bisa segera menyelesaikan dan mengungkap  aktor dibalik aksi 22 Mei itu semua," harapnya.

\

Sementara itu, Walikota  Probolinggo, Hadi Zainal Abidin mengaku mendukung aksi damai yang digelar pemuda lintas agama di Probolinggo ini.

"Meski kita berbeda beda namun kita tetap bersatu tanpa ada perpecahan.Selain itu rasa persatuan dan kesatuan tetap harus dilakukan dengan rasa damai," jelasnya.

Baca juga: Satu Tersangka 'Pembunuh Tokoh' Adalah Sopir Paruh Waktu Kivlan Zen

Senada dengan massa aksi, Zainal juga mendukung penangkapan aktor-aktor di balik kerusuhan 22 Mei tersebut.

"Karena sikap yang dilakukan oleh para perusuh merupakan bentuk upaya perpecahan di tengah kehidupan bangsa," jelasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler