See U Pak Bhabin, Layanan Gratis Arus Balik Lebaran 2019 di Surabaya

Minggu, 09 Jun 2019 12:11 WIB
Reporter :
Farizal Tito
Program See U Pak Bhabin Polsek Tegalsari diluncurkan untuk melayani warga yang balik Lebaran 2019 secara gratis

jatimnow.com - Setelah mengeluarkan program 'Halo Pak Bhabin', Polsek Tegalsari Polrestabes Surabaya kembali meluncurkan program untuk melayani para perantau yang balik ke wilayah Tegalsari setelah berlebaran di kampung halamannya.

"Program ini kami namakan See U Pak Bhabin," kata Kapolsek Tegalsari, Kompol Rendy Surya Aditama, Minggu (9/6/2019).

Menurut Rendy, Program See U Pak Bhabin diluncurkan untuk memberi pelayanan secara langsung dengan menjemput dan mengantar para pemudik yang kembali ke Surabaya usai berlebaran dari kampung halamannya.

Baca juga: Tahanan Narkoba Menikahi Wanita Pujannya Di Kantor Polisi

"Jemput dan antar ini kami layani secara gratis khusus warga yang tinggal di wilayah hukum kami," tambah Rendy.

Personel Bhabinkamtibmas menjemput salah satu warga Tegalsari di Stasiun Gubeng

Alumnus AKPOL tahun 2005 ini menambahkan, penjemputan dilakukan personel Bhabinkamtibmas Polsek Tegalsari yang sedang piket, baik di stasiun maupun terminal yang ada di Surabaya.

Program ini sebelumnya sudah disosialisasi kepada masyarakat yang tinggal di wilayah hukum Polsek Tegalsari, baik melalui Whatsapp, Facebook, Instagram maupun Twitter serta pemasangan banner dan spanduk.

Baca juga: Polsek Tegalsari Surabaya Ngunduh Mantu, Nikahkan Napi dengan Kekasihnya

"Dalam sosialisasi itu, kami mempublikasikan nomor handphone (HP) para anggota Bhabinkamtibmas kami serta foto diri," jelasnya.

\

Warga siap diantar ke tempat tinggalnya di Tegalsari, Surabaya

Dalam aplikasinya, warga yang menempuh arus balik Lebaran 2019 ke Surabaya, bisa menghubungi nomor HP anggota Bhabin tersebut hanya dengan mengirimkan pesan Whatsapp dan menyebutkan jadwal kedatangan, tempat kedatangan hingga alamat tinggalnya.

Baca juga: Jalan Wiroguno-Banyuwangi Jadi Arena Perang Sarung, Pemicunya Saling Ledek

"Kami siagakan personel Bhabinkamtibmas berikut kendaraan roda empat dan roda dua sebagai sarana penjemputan dan pengantaran," papar Rendy.

Dengan program ini, lanjut Rendy, diharapkan akan terbangun kedekatan antara Polri dan masyarakat serta menambah kecintaan masyarakat kepada Polri.

"Program ini kami ciptakan sesuai arahan Bapak Kapolrestabes (Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Sandi Nugroho) sebagai aplikasi pelaksanaan tugas Polri yang lebih sempurna dalam melengkapi Operasi Ketupat Semeru 2019," tandas Rendy.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler