Meriahnya Festival Balon Udara di Ponorogo

Rabu, 12 Jun 2019 11:45 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Festival blon udara di Ponorogo

jatimnow.com - Sebanyak 54 balon udara warna-warni memeriahkan festival balon udara yang digelar di Ponorogo, Rabu (12/6/2019). Festival ini digelar di Lapangan Nongkodono, Kecamatan Kauman.

Festival ini digelar oleh Kementerian Perhubungan, Air Nav, Polres Ponorogo, Kodim 0802 Ponorogo, GP Anshor dan Pemkab Ponorogo.

Balon udara yang diikutkan festival ini disebut lebih aman dari balon udara tanpa awak yang liar. Karena hanya berdiameter 7 meter dengan tinggi maksimal 150 meter dan harus ditambatkan minimal 3 taliagar tidak lepas terbawa angin.

Baca juga: Balon Udara Tanpa Awak Meledak di Ponorogo, Polisi Tetapkan 2 Tersangka

Ada salah satu kelopok peserta yang mengusung tema reog pada balon udaranya. Seperti kelompok 18 dari Desa Tatung, Kecamatan Balong, Kabupaten Balong.

Baca juga: Balon Udara Tanpa Awak Meledak, 1 Rumah di Ponorogo Rusak Parah

Kapolres Ponorogo, AKBP Radiant mengatakan, festival balon udara ini digelar untuk mengakomodir tradisi masyarakat Ponorogo agar tak liar dan membahayakan.

\

"Banyak negatifnya seperti membahayakan penerbangan, kebakaran hutanjuga. Makanya kami akomodir," tegasnya.

Baca juga: Oknum Perangkat Desa jadi Tersangka Kasus Balon Udara Meledak di Ponorogo

Di sisi lain, Danlanud Iswahjudi, Marsekal Pertama TNI Widyargo Ikoputro mengatakan, festival balon udara kali ini bagian dari kampanye agar masyarakat tidak melepas balon udara. Sehingga masyarakat punya kesadaran kegiatan penerbangan balon udara.

"Festival balon udara untuk mendukung kegiatan kearifan lokal. Tapi ada aturan yg berlaku, lokasi yang tepat, diatur dengan regulasi yang benar," katanya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler