jatimnow.com - Sedikitnya 17 kios yang berada di Pasar Winongan Pasuruan hangus terbakar. Tiga mobil unit pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan untuk memadamkan kebakaran yang terjadi pada Jumat (5/7) malam tersebut.
Kepala UPT Pasar Winongan, Yunus mengatakan jika 17 kios pedagang yang terbakar berada di blok C1 sebanyak 4 lapak, C2 ada 8 lapak dan 5 lapak kios yang berjajar menghimpit kedua blok tersebut.
Baca juga: Pom Mini di Tulungagung Ludes Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
"Ada 17 kios yang terbakar. Dan untuk penyebab pasti kebakaran ini, masih dilakukan olah TKP oleh polisi," katanya, Sabtu (6/7/2019).
Baca juga: Pasar Winongan Pasuruan Terbakar, 3 Unit Damkar Dikerahkan
Baca juga: Rumah Pasutri Lansia di Madiun Terbakar Gegara Lupa Matikan Kompor
Namun berdasarkan informasi yang diterimanya, titik api berasal dari salah satu pemilik kios yang memasang meteran listrik sendiri di kiosnya.
"Diduga kebakaran terjadi karena korsleting listrik di lapak penjual pecah belah tersebut yang membuat 17 kios terbakar," ungkapnya.
Baca juga: 3 Warung di Manyar Gresik Terbakar, Sempat Bikin Warga Panik