jatimnow.com - Seorang pria ditangkap setelah diduga membobol ATM di Jalan Raya Ahmad Yani, Kelurahan Mangunharjo, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, Minggu (29/9/2019).
Kasatreskrim Polres Probolinggo Kota AKP Nanang Fendi Dwi Susanto mengatakan, timnya mengamankan pembobol ATM tersebut sekitar pukul 14.30 Wib. setelah mendapat laporan dari Sekuriti Bank BNI.
"Pelaku berinisial R, warga asal Lampung," kata Nanang.
Baca juga: Bocah Pembobol Mesin ATM Bank Jatim di Kediri Ternyata Juga Gasak Toko Vapor
Dalam pemeriksaan pelaku R, diduga pelaku berjumlah tiga orang. Untuk itu, Tim Satreskrim Polres Probolinggo Kota langsung melakukan pengembangan untuk menangkap pelaku lainnya.
Baca juga: Gagal Bobol ATM di Ponorogo, Pelaku Ditangkap saat Ambil Motor yang Tertinggal
"Dugaan pelaku ada tiga orang, satu orang sudah kita tangkap," ungkap Nanang.
Dugaan sementara, pelaku lainnya kabur ke arah timur Kota Probolinggo dan sedang dikejar Tim Satreskrim Polres Probolinggo Kota.
Baca juga: Petualangan Pembobol Kartu ATM Antar Provinsi Terhenti di Surabaya
Sedangkan mobil dengan nopol F 1328 RS yang ditumpangi para pelaku tersebut sudah diamankan setelah ditinggalkan di Jalan Raden Wijaya, Kelurahan Wiroborang, Kecamatan Mayangan.
"Dua pelaku kabur dengan meninggalkan mobilnya. Saat ini mobilnya sudah kami amankan," tegasnya.