Pabrik Plastik di Mojokerto Kembali Terbakar, 3 Mobil PMK Diterjunkan

Selasa, 08 Okt 2019 20:18 WIB
Reporter :
Achmad Supriyadi
Petugas PMK berusaha memadamkan api yang kembali membakar pabrik plastik di Mojokerto

jatimnow.com - CV Surya Santoso Sejati, pabrik plastik yang memproduksi alat perabotan rumah tangga yang berada di Jalan Raya Mojosari-Trawas, Dusun Seruni, Desa Banjartanggul, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto kembali terbakar.

Pabrik yang sempat terbakar pada Jumat (4/10/2019) dengan kerugian Rp 20 miliar itu, kembali terbakar sekitar pukul 17.45 Wib, Selasa (8/10/2019). Tiga unit mobil pemadam kebakaran (PMK) diterjunkan untuk memadamkan api.

Baca juga: 

Baca juga: Gegara Kebakaran Pabrik Avian Sidoarjo, Atap Gedung SMPN 1 Rusak

Bila kebakaran sebelumnya diduga akibat dari percikan api las dan dalam penyelidikan Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jatim, untuk kebakaran kali ini belum diketahui secara pasti penyebabnya.

Baca juga: Pabrik Avian Sidoarjo Terbakar, Ini Penjelasan Damkar

Namun, Kapolsek Pungging AKP Suwiji membenarkan jika kebakaran itu melanda pabrik plastik yang sama.

\

"Betul, tempat yang sama," tutur Suwiji saat dikonfirmasi jatimnow.com.

Baca juga: Pabrik Cat Avian Buduran Sidoarjo Terbakar

Suwiji menambahkan hingga pukul 19.00 Wib, petugas pemadam kebakaran masih berjibaku untuk memadamkan api.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Mojokerto

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler